Berita Jepang | Japanesestation.com

Band
visual kei DEATHGAZE telah mengumumkan perilisan album baru mereka pada bulan Juli. Sudah lebih dari dua tahun Deathgaze merilis sebuah album baru. Pada bulan April 2012 "
CREATURE" dirilis dan setahun kemudian
best album dari band tersebut, "
DECADE". Kini para penggemar dapat menantikan banyak lagu baru yang akan dirilis bulan Juli ini. Pada tanggal 23 Juli, album ke-6 DEATHGAZE "
ENIGMA" akan menyambangi toko-toko di
Jepang dan akan dijual seharga 3240 Yen. Rincian lebih lanjut akan diumumkan segera.