Berita Jepang | Japanesestation.com

Pasca pengumuman kelulusan salah satu member idol group JKT48, Nabilah Ratna Ayu Azalia yang cukup mendadak melalui sebuah surat, hashtag #TerimaKasihNabilah pun seketika ramai di Tweet oleh para netizen. Namun ada satu hal yang ternyata luput dari pengamatan, isi surat yang sudah tersebar di dunia maya dan banyak banyak diunggah oleh para penggemarnya ternyata berbeda dengan yang saat ini terdapat di dalam situs official grup itu sendiri.

Menurut berbagai sumber, pihak official diduga telah menggantinya dengan mengubah sedikit tulisan tangan surat dari Nabilah yang terdapat di dalam pengumuman tersebut. Mereka telah menghapus kalimat "recording untuk setlist Tim J yang sekarang" secara digital, berikut ini perbedaan isi surat yang diunggah oleh seorang netizen.

Seorang akun Twitter yang menyadari hal ini lantas mengunkapkannya ke ke media sosial dan saat ini telah disebarkan kembali oleh lebih dari 15o pengguna Twitter, salah satu netizen lainnya memberikan komentarnya dengan berkata, "Masalah recording gt emang haeus disunting. Bahkan kadang ya kalo kegiatan recording sendiri keluarga aja gaboleh tau recording apaan. CMIIW."

Selain itu, dalam hashtag #TerimaKasihNabilah yang tengah menjadi trending topic di Indonesia tersebut juga banyak penggemar yang merasa sedih, tapi ada pula yang menyangkan keputusannya lulus dari grup hanya melalui sebuah surat. Meski beberapa waktu lalu sempat hiatus dan tidak aktif di media sosialnya, namun Nabilah sendiri merupakan salah satu member generasi pertama yang sangat populer di dalam grup.

Dengan keluarnya Nabilah JKT48 dari grup, kini generasi pertama hanya menyisakan 8 orang saja, Shania Junianatha, Frieska, Melody, Beby, Devi Kinal Putri, Sonia, Ayana dan juga Gaby.

Nabilah Ratna Ayu Azalia bergabung dengan JKT48 di bulan September 2011 sebagai member termuda di generasi pertama di usianya yang baru menginjak 12 tahun. Satu tahun berselang, ia terpilih sebagai member Tim J dan namanya sangat populer di dalam grup, bahkan dara cantik ini selalu terpilih dalam senbatsu yang dihelat oleh JKT48 selama 4 tahun berturut-turut. Semoga ini keputusan yang terbaik untuk Nabilah JKT48.

(Featured Image : Twitter/NabilahJKT48)