Berita Jepang | Japanesestation.com

Untuk semua penggemar J-Pop yang ketinggalan menonton MTV VMAJ 2014, kami punya daftar pemenang di sini! MTV VMAJ 2014 (lebih dikenal sebagai MTV Video Music Awards Japan) adalah salah satu penghargaan musik terbesar dan paling ditunggu di Jepang yang menunjukkan penampilan yang terbaik dari seniman musik Jepang dan internasional. MTV VMAJ 2014 diadakan di Maihama Ampitheatre di Chiba dan dipandu oleh T.M.Revolution, Sayumi Michishige dari Morning Musume dan w-inds dan menampilkan pertunjukan dari Kyary Pamyu Pamyu, GLAY, Kaela Kimura dan bintang virtual pop Hatsune Miku !

EXILE memenangi Best Male Video dengan video musik mereka Blue Dragon sementara Miley Cyrus memenangi Best Female Video dengan video musiknya We Can’t Stop. Momoiro Clover Z memenangi Best Group Video untuk single GOUNN dan Ariana Grande mendapat peringkat Best New Artist Video untuk Baby I.

ONE OK ROCK memenangi Best Rock Video untuk single Be The Light mereka, sementara Lady Gaga menang atas nominasi yaitu EXILE TRIBE, Icona Pop dan bahkan Kyary Pamyu Pamyu untuk single-nya Applause. Seniman Jepang Daichi Miura dan SKY-HI masing-masing memenangi Best R&B Video dan Best Hip-Hop Video. Lecca membawa pulang Best Reggae Video sedangkan trio idol pop Jepang Perfume memenangi kategori Best Dance Video.

Gen Hoshino memenangkan Best Video from a Film untuk MV Why don't you play in hell? sementara di lain sisi T.M.Revolution dan Nana Mizuki seperti yang diperkirakan memenangi Best Collaboration Video untuk lagu mereka Preserved Roses. Bintang pop yang kini tengah sangat bersinar, Kyary Pamyu Pamyu memenangi Best Album of the Year untuk Nanda Collection dan juga single Invader Invader. Dia juga memenangi Best Karaokee! Song untuk single-nya Mottai-Nightland.

E-Girls memenangi Best Choreography untuk lagu mereka Gomennasai no Kissing You. Sementara itu, boyband terbesar di Jepang EXILE memenangi Best Video of the Year yang telah banyak diantisipasi untuk single mereka EXILE PRIDE ~Konnasekaiwoaisurutame~. Nominasinya termasuk Namie Amuro ("Ballerina"), Katy Perry ("Roar"), Lady Gaga ("Applause") dan Mr Children ("REM").

Selamat kepada semua pemenang!