Berita Jepang | Japanesestation.com

Film bertema luar angkasa yang menceritakan tentang astronot dan misi ke luar angkasa selalu menarik perhatian para pecinta film, begitu juga di Jepang. Selain menawarkan pemandangan luasnya alam semesta yang mengagumkan, ditambah petualangan antariksa dan kecanggihan teknologi dengan visualisasi yang indah dan cerita yang menakjubkan, membuat film bertema luar angkasa selalu menarik untuk disaksikan.

Baru-baru ini website Jepang yang sering melakukan survei dan membuat peringkat, @nifty, melakukan survei terhadap 2.577 anggotanya tentang film favorit yang bertema luar angkasa. Menariknya, mereka yang berusia di bawah 39 tahun tampaknya kurang tertarik dengan film fiksi ilmiah, atau film bertema luar angkasa pada umumnya. Berikut hasil survei selengkapnya dilansir dari beragai sumber.

Peringkat film bertema luar angkasa terfavorit secara keseluruhan

1. Star Wars - 67,2% 2 Planet of the Apes - 64,5% 3. Alien - 50,9% 4. 2001: A Space Odyssey - 45,1% 5. Armageddon - 44,0% 6. Star Trek - 39,3% 7. Apollo 13 - 36,9% 8. Odyssey (The Martian) - 17,5% 9. Zero Gravity (Gravity) - 15,0% 10. Space Cowboys - 13,0%

Pilihan fans dari kalangan usia 39 tahun atau lebih muda

1. Star Wars - 50,0% 2. Armageddon - 38,6% 3. Planet of the Apes - 34,3% 4. Alien - 31,4% 5. Apollo 13 - 30,0% 6. Zero Gravity - 21,4% 7. The Martian - 20,0%

Pilihan fans dari kalangan usia 40 - 49 tahun

1. Star Wars - 64,7% 2. Planet of the Apes - 48,9% 3. Alien - 48,3% 4. Armageddon - 45,2% 5. 2001: A Space Odyssey - 33,8% 6. Apollo 13 - 33,3% 7. Star Trek - 30,3%

Pilihan fans dari kalangan usia 50 - 59 tahun

1. Star Wars - 74,2% 2. Planet of the Apes - 70,6% 3. Alien - 59,6% 4. 2001: A Space Odyssey - 53,0% 5. Armageddon - 51,9% 6. Star Trek - 50,8% 7. Apollo 13 - 41,7%

Pilihan fans dari kalangan usia 60 tahun atau lebih tua

1. Planet of the Apes - 68,3% 2. Star Wars - 63,8% 3. Alien - 46,6% 4. 2001: A Space Odyssey - 45,6% 5. Armageddon - 38,0% 6. Apollo 13 - 36,2% 7. Star Trek - 35,9%

(images: imdb.com)