Berita Jepang | Japanesestation.com

Setelah tinggal lebih dari 10 tahun di Jepang, sutradara/penulis naskah Amerika John Cairns berhasil menyelesaikan film horor pertamanya berjudul Schoolgirl Apocalypse. Walau sebenarnya film ini telah rampung dikerjakan dan premiere di seluruh dunia sejak pertengahan Juli tahun lalu dalam ajang Puchon International Film Festival, namun saat ini film horor Jepang bercitarasa Amerika ini kembali naik pamor karena diikutsertakan dalam ajang Fantasia Film Festival 2012 di Montreal, Amerika Utara.

Schoolgirl Apocalypse bercerita mengenai Sakura, seorang gadis pelajar sekolah menengah yang kehidupannya hancur ketika secara tiba-tiba semua penduduk laki-laki di desanya berubah menjadi zombi dan membunuhi semua penduduk wanita. Dengan hanya berbekal sebuah busur panah dan buku pelajaran bahasa Inggris miliknya, Sakura bertualang mencari tahu penyebab peristiwa brutal yang menimpa desanya itu. Sakura mendapat teman bernama Billy yang merupakan karakter dari buku pelajaran bahasa Inggrisnya, dan dalam trauma serta ketidakjelasan antara fantasi dan kenyataan, ia ditemani Billy berusaha menghadapi zombi-zombi pembunuh serta seorang wanita misterius bernama Aoi.

[youtube http://www.youtube.com/watch?v=vk6B21VGASE]

sumber : crunchyroll.com