Berita Jepang | Japanesestation.com

yamamoto-mizuki_1395809102_af_org

Pada tanggal 26 Maret, model dan aktris Mizuki Yamamoto (22 tahun) muncul di upacara wisuda Meiji University yang diadakan di Nippon Budokan di Tokyo, Jepang.

Ia muncul mengenakan hakama kuning yang ia desain di "retro women's literary style." Yamamoto mengatakan ia telah mempelajari genetika di Departemen Biologi di Sekolah Pertanian, merefleksikan pengalamannya dengan berkata, "Saya bisa lulus tanpa insiden dalam waktu 4 tahun. Karena saya bekerja dan belajar dengan baik, itu sangat sulit khususnya di tahun ke-3 dan ke-4."

yamamoto-mizuki_1395857352_2014326_yamamotomizuki

Bagi para mahasiswa, berpesta adalah lambang dari gaya hidup mahasiswa, tapi ia menyatakan dengan senyum pahit, "Saya ingin pergi. Jika ada yang menyatakan cintanya pada saya? Tapi tidak. Kehidupan kampus saya sama sekali tidak mirip dengan apa yang digambarkan dalam drama." Di sisi lain, ia juga memberikan sisi seriusnya dengan berkata, "Saya ingin melakukan lebih banyak percobaan."

Bagi para adik kelasnya di Meiji University, ia berpesan, "Fokuslah pada jurusan kalian dengan ketekunan, dan kalian akan melakukannya dengan baik pada saat tes dan lulus." Ketika ditanya tentang nilai ujiannya, Yamamoto menjawab, "Saya berada di tengah dari yang di tengah."

Dari sini ke depannya, ia akan terus bekerja sebagai aktris dan model. Sementara ia berbicara tentang kelulusan, ia juga berbicara tentang rencana masa depannya, "Saya tidak memiliki kecemasan menjelang tes, jadi saya bisa berkonsentrasi. Karena saya memiliki sedikit pengalaman dalam drama, saya ingin meningkatkan pengalaman saya."