Berita Jepang | Japanesestation.com

Dalam  acara Musashi-Sakai x Shirobako  Harumatsuri (Musashi-Sakai x Festival Musim Semi Shirobako) yang digelar di Tokyo telah diumumkan bahwa anime Shirobako akan mendapat proyek terbaru yaitu sebuah film anime. Film ini sudah mulai diproduksi oleh P.A.Works, namun untuk tanggal tayangnya masih belum diumumkan. Para staff yang hadir dalam acara tersebut mengkonfirmasi bahwa film tersebut akan memiliki cerita yang baru.

Telah dikonfirmasi juga bahwa para staff yang sebelumnya menggarap serial televisinya akan kembali ikut ambil bagian dalam film ini, seperti sang sutradara Tsutomu Mizushima, penulis naskah Michiko Yokote, desainer karakter Ponkan8, dan desaine karakter animasi Kanami Sekiguchi. Studio P.A Works pun kembali yang memproduksi proyek film anime ini .

Shirobako merupakan serial anime televisi yang diproduksi oleh Warner Entertainment Jepang dan P.A Works, serial yang disutradari oleh Tsutomu Mizushima ini tayang di Jepang pada 9 Oktober 2014 dan berakhir pada 26 Maret 2015 silam.

Anime tersebut menceritakan kisah lima orang sahabat, Aoi Myamori, Ema Yasuhara, Shizuka Sakaki, Misa Todo, dan Midori Imai, dimana kelima gadis ini terjun ke industri anime, setelah sebelumnya mereka sempat mendirikan klub animasi semasa sekolah. Serial ini menampilkan masalah dan kesulitan sehari-hari dalam pekerjaan mereka masing-masing, beitu juga dengan usaha mereka untuk mengatasinya. Cerita dalam serial anime televisinya sendiri lebih berfokus pada salah satu karakter, yaitu Aoi dan para staff lainnya di sebuah studio animasi bernama Musashino Animation.

(Featured Image:Shirobako Official Website)

[zombify_post]