Berita Jepang | Japanesestation.com
 

Final Fantasy Adventure

Panel Sony Computer Entertainment Japan Asia (SCEJA) Tokyo Game Show 2015 sudah digelar, dan ada beberapa berita menggembirakan bagi para fans franchise Final Fantasy. Yang pertama datang dari game Final Fantasy Adventure, yang rupanya tengah dikembangkan Square Enix untuk konsol PS Vita -- seperti tampak pada line-up game di situs Tokyo Game Show yang menampilkan Seiken Densetsu: Final Fantasy Gaiden (Final Fantasy Adventure).

World of Final FantasyBergerak pada FF selanjutnya, ada pula World of Final Fantasy yang trailer-nya sudah ditunjukkan dalam Konferensi Pers SCEJA. Game ini sendiri akan dirilis tahun depan untuk konsol PlayStation 4 dan PS Vita.

Final Fantasy GrandmastersTerakhir, para penggemar mobile gaming juga punya game yang patut kalian tunggu-tunggu, yaitu Final Fantasy Grandmasters. Merupakan spin-off Final Fantasy XI, game online RPG untuk smartphone ini menampilkan versi chibi dari ras-ras dalam FF XI, seperti Hume, Elvaan, Tarutaru, Mithra, dan Galka seraya mereka berpetualang mengarungi berbagai daerah di dataran Vana'diel. Final Fantasy Grandmasters ini juga akan menyuguhkan para monster, ability, dan job di FF XI, demikian pula dengan interaksi dan kerjasama dengan sesama pemain lainnya yang dapat dilakukan selama menjelajahi Vana'diel, meski tentunya game ini juga bisa dimainkan oleh mereka yang lebih memilih going solo.