Popularitas Shingeki no Kyojin (Attack on Titan) di ranah barat rupanya belum pudar, karena ternyata kelanjutan eksistensinya di Amerika tak hanya berakhir dengan kolaborasinya dengan Marvel tahun lalu. Penerbit Kodansha Comics di Amerika Utara akhirnya mengumumkan di panel 'The Biggest Attack on Titan Manga Announcement Ever' di ajang New York Comic Con kemarin bahwa mereka tengah bekerjasama untuk memproduksi Attack on Titan Anthology, buku komik berisi kumpulan cerita pendek karya para komikus barat yang ber-setting di dunia Attack on Titan. Beberapa comic artist yang akan terlibat dalam komik full-color setebal 250 halaman ini antara lain:
- Tomer and Asaf Hanuka (The Divine) - gambar pertama di bawah
- Cameron Stewart (Bat Girl) - gambar di atas
- Micael Avon Oeming (Victories) - gambar kedua di bawah
- Brenden Fletcher (Bat Girl)
- Babs Tarr (Bat Girl)
- Faith Erin Hicks (Superhero Girl)
- Kate Leth (Kate or Die!) and Jeremy Lambert
- Afua Richardson (Genius)
- Gail Simone (Red Sonja)
- Scott Snyder (Batman)
- Paolo Rivera (Daredevil)
- Damion Scott (Ghost Rider)
- Genevieve Valentine (Batman & Robin)
- Kevin Wada (She Hulk)
- Ronald Wimberly (Prince of Cats)
Selain para komikus di atas, para panelis Kodansha juga berujar bahwa akan ada 2 lagi 'komikus besar' yang akan bergabung dengan komik antologi yang dijadwalkan untuk perilisan tahun depan ini.