Berita Jepang | Japanesestation.com

stand-by-me-doraemon-3d-800x439-670x367

Telah dikonfirmasi secara resmi pada tanggal 28 Agustus bahwa Stand by Me Doraemon, film 3DCG pertama yang diangkat berdasarkan manga populer Doraemon yang dibuat oleh Fujiko F. Fujio, telah menerima hasil yang menakjubkan 5.043.058.900 yen (sekitar 48.600.000 US$) dengan penjualan 3.817.074 tiket per 27 Agustus. Film ini menduduki box office akhir pekan di Jepang selama tiga minggu berturut-turut sejak diputar pada tanggal 8 Agustus. Film ini kini menjadi film 3DCG Jepang terlaris dalam sejarah. Film Doraemon 2D terlaris adalah Doraemon: Nobita no Himitsu Dogu Museum yang dirilis pada bulan Maret 2013 dan memperoleh 3.980.000.000 yen, jadi itu berarti Stand by Me Doraemon juga merupakan film paling sukses dalam waralaba anime berumur 35 tahun tersebut. Film ini rencananya akan dirilis di 21 negara/wilayah di dunia. Menurut distributor film Toho, negara/wilayah yang telah dikonfirmasi adalah: Korea, Taiwan, Hong Kong, Makau, Singapura, Malaysia, Brunei, Vietnam, Thailand, Laos, Kamboja, Myanmar, Filipina, Indonesia, Italia, San Marino, Vatikan, Malta, Monako, Swiss, dan Spanyol.

© 2014 "Stand by Me Doraemon" Production Committee