Berita Jepang | Japanesestation.com

claris

Dengan perilisan album ketiga yang utuh dari ClariS, "Party Time" pada tanggal 4 Juni, Alice telah mengumumkan pengunduran dirinya, atau "lulus," dari kelompok yang terdiri dari 2 orang tersebut. Sebuah Tweet yang dikirim dari halaman Twitter resmi grup ini pada hari Senin terhubung dengan pesan pribadi dari Alice sendiri. Ia menyatakan bahwa ia meninggalkan ClariS pada perilisan "Party Time" dalam rangka untuk berkonsentrasi pada sekolahnya. Ia berterima kasih kepada semua penggemarnya dan staf karena memberinya kesempatan untuk mengalami mimpi seperti itu. Istilah "sotsugyou," yang berarti "lulus," sering digunakan di bidang musik Jepang untuk menunjukkan pengunduran diri seorang anggota dari grupnya. Pada posting-an yang sama tercatat bahwa ClariS akan melanjutkan ke tahap berikutnya, dan meminta dukungan penggemarnya sambil melakukan hal itu. ClariS dikenal dalam dunia lagu anime (anison) setelah membawakan lagu tema pembuka dan penutup untuk berbagai judul seperti Puella Magi Madoka Magika, Ore no Imouto ga Konnani Kawaii Wake ga Nai, Nisemonogatari, dan yang paling baru Nisekoi. Sedikit yang diketahui dari kehidupan pribadi dua gadis anggotanya, "Clara" dan "Alice," selain fakta bahwa mereka berdua duduk di bangku SMA. Mereka selalu digambarkan dalam berbagai gambar bergaya anime, seringkali dalam gaya dari acara tertentu yang mereka bawakan musiknya. Hal ini dilakukan untuk menjaga anonimitas mereka sambil berfokus pada tugas sekolah.