Berita Jepang | Japanesestation.com

Payung jadi salah satu alat yang paling dicari-cari ketika musim hujan tiba, orang-orang menggunakannya untuk menjaga agar tubuh tidak basah terkena air karena bahannya yang terbuat dari bahan tahan air, payung biasanya juga hadir dalam berbagai macam motif. Sebagai negara yang kerap kali menciptakan benda-benda aneh dan unik, produsen payung di Jepang menciptakan berbagai jenis, seperti payung dari kimono bekas, hingga payung lipat bertema Naruto dan masih banyak lagi.

Kali ini, franchise Touken Ranbu dan merek anime fashion Super Groupies bekerja sama untuk membuat sebuah kolaborasi baru dengan menghadirkan 4 desain payung bergaya khas dari karakter Sayo Samonji, Midare Toushirou, Monoyoshi Sadamune, dan Uguisumaru.

Masing-masing payung tersebut di jual dengan harga 6.800 yen (belum termasuk pajak), dengan sistem pre-order yang akan dibuka hingga tanggal 4 Februari di situs resmi milik Super Groupies dan dijadwalkan akan dikirim pada akhir bulan Juni 2018 mendatang. Setiap desain payung elegan bertema Touken Ranbu disesuaikan dengan warna busana mereka, sangat cocok untuk para penggemar yang ingin menunjukkan kecintaannya terhadap karakter-karakter favoritnya.

Sepeti halnya payung bergaya Jepang lainnya, produk tersebut memiliki kualitas yang tinggi dan juga tahan lama, dengan terdiri dari 16 buah tiang penyangga. Masing-masing juga dihiasi dengan aksesoris - aksesoris kecil seperti renda-redna dan pita untuk menambah keindahaanya.