Berita Jepang | Japanesestation.com

Drama baru berjudul Koisuru Hong Kong yang dibintangi oleh Eiko Koike dan Ryo Yoshizawa akan turut menampilkan Moga Mogami, Fumika Baba, Tomo Yanagishita dan Ryo Iwamatsu dalam deretan pemerannya. Drama yang terdiri dari empat episode tersebut akan mulai disiarkan di Jepang pada saluran MBS tanggal 8 Oktober dan TBS pada tanggal 10 Oktober mendatang. Drama ini mulai diproduksi di Hong Kong dari akhir September.

Moga Mogami & Fumika Baba Turut Bintangi Drama Koisuru Hong Kong
Eiko Koike dan Ryo Yoshizawa

Dilansir dari berbagai sumber, drama Koisuru Hong Kong adalah kumpulan cerita yang menggambarkan insiden mendadak yang melibatkan lima pria dan wanita yang menderita setiap masalah di Hong Kong, dengan unsur ketegangan, film dokumenter palsu, dan kisah cinta. Dalam drama tersebut, berbagai cerita seperti kasus di mana seorang talenta asal Jepang diculik saat sedang syuting program dokumenter, dan kehidupan wanita biasa yang saling bersilangan.

Dalam drama ini Ryo Yoshizawa berperan sebagai seorang sutradara program dokumenter bernama Kenta Yamada, lalu Moga Mogami berperan sebagai seorang talenta yang diculik bernama Eri, sementara Fumika Baba berperan sebagai asisten sutradara bernama Aya Hirakawa, sedangkan Eiko Koike berperan sebagai seorang wanita Jepang bernama Maki yang datang ke Hong Kong untuk bertemu dengan seorang pria yang ia kenal di website perjodohan.