Berita Jepang | Japanesestation.com

otaku fashion 90s (1)

Masih ingat dengan tahun 1990-an? Sementara ada beberapa gaya yang sangat keren, ada beberapa juga yang benar-benar mengerikan. Lalu, ada ini: gaya Akihabara 1990-an. Baru-baru ini telah di-posting kembali secara online, beberapa gambar scan ini memamerkan apa yang beberapa orang kenakan di distrik para otaku Akihabara di Tokyo, Jepang, pada masa yang jauh lebih sederhana.

otaku fashion 90s (1)

otaku fashion 90s (2) Perhatikan bahwa beberapa gaya ini telah menjadi ciri khas para otaku, seperti rambut yang dikuncir, ransel, bandana, tas belanja bertema anime, dan kemeja yang dikancingkan bagian atasnya. Meski demikian, orang tangguh (di bawah ini) yang mengenakan tank top hitam, tentunya adalah sesuatu yang berbeda!

otaku fashion 90s (3)

otaku fashion 90s (4)

otaku fashion 90s (5) Majalah subkultur Gon! awalnya pernah menerbitkan sebuah artikel berjudul "Akihabara Street Fashion News," sekitar saat pergantian abad. Sekitar waktu itu, gaya Akiba ini juga diliput oleh berbagai majalah Jepang lainnya. Banyak profil-profilnya yang memiliki judul konyol seperti "Here's a Summer Style Monopoly (Berikut ini adalah Monopoli Gaya Musim Panas)" atau "A Sakura Paper Bag Enlivens the Akiba Mood (Sebuah Tas Kertas Sakura Memeriahkan Mood Akiba)." Lagi pula, majalah mode Jepang biasanya sering memiliki judul yang sama membingungkan.

otaku fashion 90s (6)

otaku fashion 90s (7) Beberapa komentar dari wawancara di profil tersebut memang terdengar benar, seperti "Saya benar-benar menyukai hal-hal seperti Robot Wars" atau "Saya ingin strap/tali telepon Love Hina" begitu juga dengan seseorang berusia 15 tahun yang mengatakan, "Ibuku membelikan kemeja ini" atau seorang cowok mengenakan Air Jordans yang mengatakan, "Saya benci game Final Fantasy. Saya suka Zelda."

otaku fashion 90s (8)