Berita Jepang | Japanesestation.com

Baru-baru ini, para pecinta gadis penyihir di Jepang disuguhi dengan sebuah kotak bedak padat yang terinspirasi dari Crystal Star Compact milik Usagi yang berasal dari anime dan manga terkenal, Sailor Moon.

Namun kemudian, Toko online Premium Bandai mulai menunjukkan ketertarikannya kepada anime bertema gadis penyihir lain yang juga sangat populer pada tahun 90-an, Cardcaptor Sakura. Seri yang pertama kali rilis pada tahun 1996 ini meraih banyak penghargaan seperti “Best Manga” dan “Best Anime” pada tahu 2001 dan 1999. Karena itu, Bandai pun memunculkan ‘Magic Circle Powder Cheek’, sebuah bedak yang memberikan kesan rona pink yang sangat indah layaknya protagonis-protagonis anime.

makeup cardcaptor sakura
Tampilan bedak Cardcaptor Sakura (sumber: grapee)

Kotak dari bedak ini dibuat berdasarkan lingkaran sihir Clow dengan motif matahari di tengahnya, serta sebuah bulan sabit kecil yang berada di sisi matahari tersebut. Kotak tersebut juga dihiasi dengan lapisan emas dan batu-batu permata merah.

warna bedak cardcaptor sakura
Warna dari Bedak Cardcaptor Sakura (sumber: grapee)

Untuk bedaknya sendiri merupakan pencampuran dari warna pink pucat, pink coral, ungu muda dan pearl. Dengan makeup ini, penggunanya dapat menjadikannya sebagai highlighter atau blusher jika warna-warna tersebut dicampur.

kotak makeup cardcaptor sakura
Makeup Cardcaptor Sakura yang dilengkapi kotaknya (sumber: grapee)

Selain itu, bedak ini juga dilengkapi dengan kotak luar yang didesain sesuai seperti buku Clow yang ada dalam seri Cardcaptor Sakura, menjadikannya sebagai koleksi yang harus dimiliki oleh para penggemar Cardcaptor Sakura.

kotak makeup cardcaptor sakura clow book
Tampilan kotak Makeup Cardcaptor Sakura (sumber: grapee)

Toko Premium Bandai Japan saat ini membuka pre-order untuk makeup ini yang akan ditutup pada tanggal 7 Oktober yang akan datang, dan perkiraan pengiriman barang akan dilaksanakan pada Januari tahun depan.