Berita Jepang | Japanesestation.com

Kuil Tsubosaka-dera atau yang juga dikenal sebagai Kuil Minami Hokke-ji ini merupakan salah satu dari 33 kuil dalam rute ziarah Saigoku Kannon. Terletak di Prefektur Nara, kuil yang satu ini punya beragam fakta menarik yang perlu kamu tahu loh. Emangnya apa saja sih fakta-fakta Kuil Tsuubosaka-dera yang satu ini?

Salah satu kuil terindah di Jepang

Tsubosaka-dera dinobatkan sebagai salah satu kuil terindah di Jepang.
Tsubosaka-dera dinobatkan sebagai salah satu kuil terindah di Jepang (Kaze no Tami/PIXTA via GaijinPot Travel).

Berada di dekat Gunung Yoshino, Kuil Tsubosaka-dera membuat kuil ini punya pemandangan yang sangat indah, apalagi saat musim semi di mana bunga-bunga sakura di Gunung Yoshino sedang bermekaran. Konon katanya, Kuil Tsubosaka-dera ini dibangun di tahun 703 Masehi oleh seorang biksu Benki dari Gangoji yang sedang bertapa di gunung.

Biksu ini meletakkan kendi kristalnya di air terjun sebelum memahat patung Kannon. Bukan cuma bunga sakura yang bermekaran di Gunung Yoshino, ada banyak patung Buddha yang dipahat dengan sempurna di kawasan Kuil Tsubosaka-dera.

Panti jompo pertama untuk tuna netra

Kuil Tsubosaka-dera jadi panti jompo pertama untuk tuna netra di Jepang (Kansai Odyssey).
Kuil Tsubosaka-dera jadi panti jompo pertama untuk tuna netra di Jepang (Kansai Odyssey).

Senju Kannon yang jadi objek pemujaan utama di Kuil Tsubosaka-dera ini dipercaya bisa menyembuhkan penyakit mata. Karena itu juga Kuil Tsubosaka-dera jadi panti jompo pertama bagi tuna netra yang ada di Jepang loh.

Berhubungan dengan India

Patung-patung dari India sebagai ucapan terima kasih.
Patung-patung dari India sebagai ucapan terima kasih (y.uemura/PIXTA via GaijinPot Travel).

Kuil Tsubosaka-dera mendukung proyek penyembuhan bagi para pasien kusta di India pada tahun 1960. Nah, sejak saat itulah kuil ini kerap terlibat dengan berbagai pertukaran budaya dengan India, misalnya saja dukungan terhadap pendidikan dan program pembangunan.

Sekarang, kawasan Kuil Tsubosaka-dera ini punya berbagai ukiran relief Buddha dengan gaya India dan terbuat dari batu putih seperti Taj Mahal. India juga memberikan patung-patung sebagai tanda terima kasih atas hubungan baik yang terjalin di antara keduanya.

Tur eksklusif di malam hari

Patung Buddha yang ada di Tsubosaka-dera (Kansai Odyssey).
Patung Buddha yang ada di Tsubosaka-dera (Kansai Odyssey).

Di malam hari, akan ada pelaksanaan tur eksklusif yang mengelilingi Kuil Tsubosaka-dera. Jika kamu mengikuti tur ini, kamu akan dipandu oleh biksu melihat Senju Kannon berlengan seribu yang ada sejak zaman Edo di Aula Hakkaden.

Gak cuma itu, kamu juga akan mendapatkan pengetahuan tentang sejarah Kuil Tsubosaka-dera, mencoba pakaian tradisional, dan mendapatkan jimat keberuntungan.

Kuil Tsubosaka-dera.
Kuil Tsubosaka-dera (Kansai Odyssey).

Kuil Tsubosaka-dera ini dibuka setiap hari. Kamu cukup membeli tiket seharga 600 yen untuk dewasa dan 100 yen untuk anak-anak. Untuk tur eksklusif di malam hari, kamu bisa mengikutinya secara berkelompok. Namun kamu harus melakukan reservasi terlebih dahulu sejak jauh hari dengan membeli tiket seharga 99.000 yen.

Untuk sampai ke Kuil Tsubosaka-dera, kamu bisa naik bus jalur 20 atau bus jalur 51 dari Stasiun Kintetsu Tsubosakayama. Jika kamu membutuhkan informasi lebih lanjut, kamu bisa mengunjungi situs resminya di sini.

Artikel ini ditulis dari berbagai sumber.