Berita Jepang | Japanesestation.com

Setiap akhir April hingga awal Mei, Osaka mengadakan festival ikan mas ‘terbang’ di kota Takatsuki. Tepatnya di Akutagawa Sakurazutsumi Park, setiap 5 Mei, warga Osaka merayakan hari anak. Seribu ikan mas aneka warna diterbangkan di langit.

Koinobori yang digantung jadi simbol harapan orang tua untuk anak (Japan Travel).
Koinobori yang digantung jadi simbol harapan orang tua untuk anak (Japan Travel).

Koinobori Festa 1000 telah menjadi festival tahunan di kota Takatsuki yang bisa dikunjungi oleh wisatawan. Setiap tahun, perayaan ini menjadi wujud harapan dari orang tua untuk kebahagiaan dan kesehatan sang anak. Konon katanya, ada legenda Tiongkok yang bercerita tentang ikan mas (koinobori) berpetualang mencari seekor naga di balik air terjun.

Koinobori Festa 1000 di tepi Sungai Akuta di Akutagawa Sakurazutsumi Park (Japan Travel).
Koinobori Festa 1000 di tepi Sungai Akuta di Akutagawa Sakurazutsumi Park (Japan Travel).

Seribu koinobori yang digantung di atas Sungai Akuta menjadi simbol dalam dari ikan mas yang selalu bekerja keras dan optimis untuk berenang sampai ke hulu meski harus melewati arus yang deras. Simbolisme ini jadi wujud dari harapan para orang tua untuk anaknya, loh.

Sekelompok anak-anak sedang menari sebagai salah satu pengisi festival (Japan Travel).
Sekelompok anak sedang menari sebagai salah satu pengisi festival (Japan Travel).

Sembari menikmati suasana Koinobori Festa 1000 yang riang gembira, kamu bisa menggelar tikar untuk piknik di taman. Ada banyak tenda makanan yang bisa kamu coba, mulai dari mochi hingga okonomiyaki khas Osaka. Kamu juga akan disuguhi berbagai atraksi pertunjukan yang bisa kamu nikmati. Untuk kamu yang pergi bersama keluarga dan anak, Koinobori Festa 1000 sangat cocok untuk dikunjungi.  Sebagai perayaan hari anak, Koinobori Festa 1000 tentu sangat ramah anak, ada banyak spot hiburan yang bisa dicoba oleh anak-anak, salah satunya meluncur di tepi Sungai Akuta.

Anak-anak bisa menjajal seluncuran di sisi Sungai Akuta (Japan Travel).
Anak-anak bisa menjajal seluncuran di sisi Sungai Akuta (Japan Travel).

Untuk sampai ke Akutagawa Sakurazutsumi Park, dari Stasiun Osaka kamu bisa naik JR Kyoto ke Stasiun Takatsuki selama 30 menit, Dari sana, kamu hanya perlu berjalan kaki selama 15 menit untuk sampai ke lokasi festival. Saat ini, tanggal resmi untuk perayaan Koinobori Festa 1000 tahun 2024 belum dirilis.