Berita Jepang | Japanesestation.com

Kangetsusai, salah satu ritual Shinto yang biasanya diadakan pada akhir September atau pertengahan Oktober. Ritual ini awalnya dibawa dari Tiongkok ke Jepang pada zaman Heian (794-1185) dan langsung populer, terutama di kalangan bangsawan.

Di masa itu, para bangsawan akan melihat pesona bulan purnama sambil mendengar lantunan puisi dan diiringi dengan alunan petikan senar yang indah. Bulan purnama di musim gugur memiliki kesan misterius yang bisa membius siapa pun, dan malam itu dinobatkan sebagai malam terindah dalam setahun.

Area di Kuil Daikakuji (Japan Cheapo).
Area di Kuil Daikakuji (Japan Cheapo).

Sejak zaman Heian, tradisi melihat bulan purnama di musim gugur selalu diadakan di berbagai kuil, termasuk di Kyoto. Salah satu tradisi melihat bulan purnama yang terkenal di kalangan wisatawan adalah Kangetsu no Yube yang diadakan di Kuil Daikakuji.

Kuil Daikakuji punya sejarah yang begitu panjang sejak 1.200 tahun yang lalu. Kuil yang dibangun di kawasan Arashiyama-Sagano ini selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan domestik dan mancanegara saat Kangetsu no Yube tiba. Perayaan yang hanya dilakukan setahun sekali ini memang menarik perhatian siapa pun.

Melihat pantulan bulan di danau (enjoy-osaka-kyoto-kobe.com).
Melihat pantulan bulan di danau (enjoy-osaka-kyoto-kobe.com).

Saat malam tiba, danau Osawa no Ike yang tenang akan memantulkan refleksi bulan purnama yang bersinar terang di langit. Aneka sayur dan bunga dipersembahkan oleh para biksu dan berdoa untuk hasil panen yang melimpah dan kebahagiaan bagi penduduk.

Kamu bisa melihat keindahan bulan purnama dari aula Godaigo yang ada di Kuil Daikakuji sambil menyesap teh hijau ala Jepang. Tak cuma itu, kamu juga bisa naik perahu Ryutogekishu—perahu tradisional ala Tiongkok untuk mengelilingi Osawa no Ike.

Melihat bulan dari aula Godaigo (enjoy-osaka-kyoto-kobe.com).
Melihat bulan dari aula Godaigo (enjoy-osaka-kyoto-kobe.com).

Kamu bisa melihat tradisi Kangetsu no Yube di Kuil Daikakuji dari seluruh area kuil hanya dengan membayar tiket masuk seharga 300 yen untuk anak-anak dan 500 yen untuk orang dewasa.

Kangetsu no Yube akan diadakan pada 15 hingga 17 September mulai pukul setengah enam sore hingga sembilan malam. Kamu perlu melakukan reservasi untuk mendapatkan kesempatan melihat bulan purnama di aula Godaigo atau perahu Ryutogekishu.

Perahu Ryutogekishu (enjoy-osaka-kyoto-kobe.com).
Perahu Ryutogekishu (enjoy-osaka-kyoto-kobe.com).

Untuk sampai ke Kuil Daikakuji, kamu bisa naik kereta Sanin Main Line dari Stasiun Kyoto ke Stasiun Saga-Arashiyama, lalu lanjut berjalan kaki sekitar 20 menit. Alternatifnya, kamu bisa naik bus kota Rute 28 dari Stasiun Arashiyama ke Halte Daikaku-ji, setelahnya kamu tinggal berjalan kaki sekitar dua menit.

Artikel ini ditulis dari berbagai sumber.