Apa yang pertama kali kamu pikirkan tentang kemewahan? Jet pribadi? Salah! Kamu bisa mendapatkan kemewahan dan eksklusivitas di angkasa melalui kolaborasi maskapai penerbangan Jepang dengan anime.
Beberapa maskapai penerbangan Jepang telah bermitra dengan waralaba anime yang ikonik, menawarkan pengalaman unik yang jauh melampaui perjalanan udara biasa. Kolaborasi ini menghidupkan karakter dan dunia serial anime populer yang dicintai, mengubah penerbangan reguler menjadi perjalanan spesial yang akan disenangi oleh setiap penggemar anime.
Dalam artikel ini, kami akan membahas empat kolaborasi maskapai penerbangan Jepang yang telah berhasil bekerja sama dengan anime untuk menyenangkan para penumpang dan penggemarnya.
4 Maskapai Jepang yang Berkolaborasi dengan Anime
1. JAL x Ghibli
Pada tahun 2012, Japan Airlines (JAL) berkolaborasi dengan Studio Ghibli dengan menampilkan sebuah pesawat jet Boeing 787 yang dihiasi oleh pendiri Ghibli sendiri, Hayao Miyazaki dan tujuh orang pemenang dari kontes seni anak-anak di Bandara Haneda Tokyo
Sebagai bagian dari Proyek Sora o Tobu (Fly the Skies), dalam penerbangannya JAL memutar film Porco Rosso dan Kūsō no Sora Tobu Kikai-tachi (The Machines that Fly the Skies of Dreams), sebuah film animasi singkat oleh Hayao Miyazaki..
2. JAL Doraemon Jet
Pada tahun 2016, JAL mulai menggunakan Doraemon sebagai karakter kampanyenya di Tiongkok. Karakter robot kucing ini sangat disukai oleh para penggemar di Tiongkok dari segala usia. Dalam rangka Travel with Doraemon Campaign, JAL memamerkan Doraemon Jet di Bandara Haneda, yang dihadiri oleh Yoshiharu Ueki, presiden JAL dan juga direktur Fujiko F. Fujio Pro, studio produksi Doraemon.
Doraemon Jet yang dicat secara khusus, menampilkan karakter Doraemon yang menggunakan baling-baling bambu pada rute-rute tertentu di Tiongkok. Kampanye yang telah meningkatkan rute penerbangan ke Tiongkok, juga sebaliknya, ini telah berakhir pada akhir Maret 2017.
3. ANA Demon Slayer Jet
Maskapai All Nippon Airways (ANA) memulai kolaborasinya dengan manga populer Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba pada Desember 202. Pesawat pertama kolaborasi ini beroperasi di rute domestik pada tanggal 31 Januari 2022, sementara pesawat keduanya pada tanggal 26 Maret 2022.
Pesawat kolaborasi ini memiliki corak yang dibuat secara eksklusif untuk maskapai tersebut oleh Ufotable, menampilkan para pilar. Corak khusus ini hadir pada pesawat B767-300ER (nomor pesawat: JA608A). Seperti pesawat pertama, layanan dalam pesawat mencakup penutup sandaran kepala edisi terbatas dan pengunjung juga dilayani oleh para pramugari yang memakai celemek. Selain itu pengumuman dalam pesawat juga disuarakan oleh Tanjiro, Rengoku, dan Tengen .
4. ANA Pokemon Jet
ANA dan Pokemon Company telah lama bekerja sama dalam Pokemon Air Adventures untuk meluncurkan Pokémon Jet (ポケモンジェット), yang menampilan sejumlah pesawat yang dioperasikan ANA dalam promosi Pokémon. Kolaborasi ini mencakup serangkaian produk dan layanan khusus termasuk barang-barang orisinal dan hiburan dalam pesawat.
Baru-baru ini mereka telah meluncurukan Eevee Jet NH, yang menampilkan pokemon Eevee dan evolusinya seperti Vaporeon, Jolteon, Flareon, bersama Pikachu. Bersamaan dengan peluncuran tersebut, mereka juga menayangkan video penyelamatan penerbangan bertema Pokemon, pertama di dunia.
Nah itulah dia keempat maskapai penerbangan jepang yang telah berhasil berkolaborasi dengan anime. Apakah kamu sudah pernah menaiki salah satunya? Nantikan terus artikel-artikel menarik tentang transportasi di Jepang, hanya di Japanese Station!
Sumber: All Nippon Airways, Japan Airlines