Sepanjang tahun, Jepang selalu akan dipenuhi perayaan yang meriah. Mulai dari melihat keindahan Sakura saat musim semi, pesta kembang api di musim panas, hingga malam penuh yokai di musim gugur! Perayaan yang disebut sebagai Hyakki Yagyo ini hanya akan ada di Kyoto.
Hyakki Yagyo atau parade seratus yokai ini sudah ada sejak tahun 2005 di kawasan perbelanjaan Taishogun Shotengai pada bulan April. Namun, karena berbagai masalah yang muncul, Hyakki Yagyo terpaksa harus berpindah lokasi.
Eits, tidak cuma pindah ke lokasi yang lebih luas, Hyakki Yagyo juga diadakan dengan durasi yang lebih lama, jadi kamu tidak perlu takut ketinggalan karena masih ada hari-hari berikutnya. Diberi nama sebagai Kaikai Yokai Sai, parade Hyakki Yagyo akan kembali hadir di Toei Kyoto Studio Park pada 14 September hingga 8 Desember mendatang.
Ada banyak yokai yang bisa kamu lihat saat Kaikai Yokai Sai sedang berlangsung. Mulai dari Nurarihyon yang sulit ditangkap, Ohaguro Bettari yang diselimuti baju pengantin, Amabie si pelingdung wabah, hingga monster sungai kecil Hyosube. Semuanya bisa kamu lihat dengan bebas di ruang yang luas.
Para yokai akan melakukan parade setiap akhir pekan dan hari libur nasional di jam dua siang dan lima sore waktu setempat selama perayaan Kaikai Yokai Sai berlangsung. Di tanggal 14 September, 26 Oktober, dan 8 Desember akan ada perayaan parade bertajuk The Grand Parade yang lebih besar. Saat parade ini berlangsung, kamu bisa melihat seratus yokai berjalan bersamaan!
Gak cuma melihat parade yokai yang unik, kamu juga bisa berfoto dengan para yokai loh. Kalau kamu mengunggahnya di sosial media dengan menyertakan tagar tertentu, kamu akan mendapatkan stiker istimewa tanda persahabatanmu dengan yokai.
Kamu juga bisa melihat koleksi seni dan video yang ada di kawasan Toei Kyoto Studio Park. Jangan lupa, cicipi kuliner dan bawa pulang oleh-oleh bernuansa yokai sebelum meninggalkan perayaan Kaikai Yokai Sai.
Jika kamu membutuhkan informasi lebih lanjut tentang perayaan ini, kamu bisa mengunjungi situs resminya di sini.
Artikel ini ditulis dari berbagai sumber.