Minami Takayama, pengisi suara dari karakter Conan dalam anime Detective Conan (Case Closed), mengungkapkan pada hari Jumat lalu bahwa karakter Tohru Amuro akan melakukan debut anime pada bulan September - disuarakan oleh Tohru Furuya.
Tohru Amuro muncul di manga karangan Gosho Aoyama berjudul Spoiler sebagai anggota Black Organization. Bukan sebuah kebetulan, seiyuu Tohru Furuya paling dikenal mengisi suara tokoh utama Amuro Ray di anime mecha klasik Mobile Suit Gundam (ejaannya berbeda, tetapi pengucapannya sama.)
Update : Selama beberapa dekade, pembawa acara televisi Jepang telah mencatat kesamaan nama secara kebetulan antara tokoh fiksi Ray Amuro (debut pada 1979) dan satu lagi Amuro - penyanyi Namie Amuro (lahir pada tahun 1977). Pencipta anime Gundam Yoshiyuki Tomino mengatakan pada Ai Ijima dalam sebuah wawancara bahwa ia menciptakan nama Amuro karena ia berpikir Amuro adalah nama yang aneh dan tidak mungkin ada yang menggunakannya di dunia ini.
Tiga bulan setelah serial pertama Gundam ditayangkan, Tomino baru mengetahui bahwa ada sebuah pulau bernama Amuro di Okinawa, dan ia mengunjungi pulau itu setelah serial Gundam tersebut berakhir (Namie Amuro berasal dari Okinawa.) Pada ulang tahun Gundam yang ke-30, Namie Amuro dan Amuro Ray bersama-sama membintangi sebuah video musik animasi Gundam, dan tentu saja Amuro Ray dalam video tersebut diperankan oleh Furuya.
Update 2 : Baik manga maupun anime Spoiler sudah memunculkan karakter bernama Shuuichi Akai. Karakter tersebut disuarakan oleh Shuuichi Ikeda, yang dikenal menjadi seiyuu musuh bebuyutan Amuro Ray, Char Aznable atau "Akai Suisei" (Red Comet).
sumber : animenewsnetwork.com