Berita Jepang | Japanesestation.com

10465564_10203209194902685_481171086_o

Event Jikan kembali hadir menyapa pecinta Jepang di Semarang, pada hari Sabtu 14 Juni 2014. Seluruh rangkaian acara terpusat di Auditorium RRI Semarang. Untuk penyelenggaraannya yang ke-6, kali ini mengambil tema "Jikan Reborn : Do as Infinity".

DSC_0579

Tepat pukul 15.00 WIB acara digelar. Pengunjung mulai memadati venue acara. Berbagai kompetisi digelar, seperti Battle Band CompetitionCover Dance CompetitionCosplay Cabaret CompetitionIndividual Cosplay CompetitionCross Dress Couple CompetitionAikidoGames dan masih banyak lagi. 

Menurut A.R Martin selaku juri cosplay competition (cabaret, individu, crossdress), kompetisi kali ini menurun dari segi kuantitas, namun meningkat pesat dari sisi kualitas, baik dari segi kreativitas maupun performa di panggung.

Lebih lanjut Martin memberi saran untuk para cosplayer agar lebih memanfaatkan luas panggung dan background visual agar penampilan lebih maksimal dan menarik.

Sementara itu, Raya Pertiwi selaku ketua panitia menjelaskan bahwa peserta bukan menurun secara kuantitas, tapi memang karena panitia batasi. Hal ini dikarenakan pengalaman tahun sebelumnya yang overload dan membuat pelaksanaan event sampai lewat tengah malam.

10482159_10203209193702655_2065983736_o 10465625_10203209173102140_632552965_o

10447264_10203209179822308_132795825_n

Guest star band Seymour feat Juan da Arc serta band JPG sukses menghentak pada penghujung acara. Dan puncaknya adalah pengumuman berbagai kompetisi yang digelar.

Adapun daftar seluruh pemenang pada Jikan tahun ini adalah:

1. Juara 1 Battle Band Competition: Dreamatorium

    Juara 2 Battle Band Competition: Everlight

2. Juara 1 Cover Dance Competition: Kyouki Hikari

     Juara 2 Cover Dance Competition: Dansuko e

3. Juara 1 Cosplay Cabaret Competition: Arcangel Sanctuary

     Juara 2 Cosplay Cabaret Competition: Jaico

4. Juara 1 Individual Cosplay Competition: Chikka Moo

     Juara 2 Individual  Cosplay Competition: Selvie

5. Juara Crosdrees Couple Competition: Ryuuka & Xiaojun

10317224_10203209182582377_1048398274_o DSC_0994

Berikut wawancara dengan Raya Pertiwi, selaku ketua panitia Jikan Reborn:

Ada makna tertentu dari tema "do as infinity"?
Raya Pertiwi (R) :  "Oh, ini sayangnya merupakan event yang terakhir dibuat panitia jikan mas, jadi kita pengen bikin event ini sebaik baiknya biar selalu dikenang gitu,"
Setelah sukses dalam 6x penyelenggaraan, ada alasan tertentu kenapa Jikan berhenti?
R : "Kita panitia pengen punya sesuatu yang baru lagi, dan untuk bikin ide yang baru butuh waktu untuk munculin ide, jadi kita break dulu sampai waktu yang tidak dapat ditentukan".
Wah, bisa dijelaskan rencana untuk next project itu mbak?
R : "Yah moga-moga aja bisa bikin event yang jangkauannya lebih besar kalau bisa secara nasional, syukur-syukur bisa menghadirkan artis artis Jepang dalam satu panggung".
Untuk pelaksanaan jikan kemarin, sudah sesuai ekspektasi target awal kah? Ada kendala yg berarti?
R : "Iya kita target sekitar 800 penonton dan itu terpenuhi untuk peserta lomba juga semua target terpenuhi kendala mungkin ada sedikit keterlambatan karena ada peserta yang belum bisa tampil sesuai rundown".
Oke,terima kasih untuk waktunya menyempatkan mengobrol dengan kami
R : "Iya sama-sama".
Berikut serunya Jikan Reborn Do as Infinity yang terekam dalam kamera tim liputan kami:
Photo & Video by Japanese Station Semarang Team