Berita Jepang | Japanesestation.com

Baik Jepang maupun Indonesia sama-sama indah. Tampaknya itulah pikiran yang ingin dicapai oleh penyelenggara pameran foto Indonesia - Jepang Indah 2016 yang berlangsung di Kota Kasablanka, Jakarta 10 - 12 September 2016. Dalam pameran yang diselenggarakan oleh Komite Jak-Japan Matsuri, Japan Foundation dan The Daily Jakarta Shimbun ini ditampilkan foto-foto yang menampilkan sisi indah dari dua negara tersebut.

menikmati-keindahan-dua-negara-di-pameran-foto-indonesia-jepang-indah-2016-3

Pameran yang diadakan tiap tahun ini secara adil menampilkan dua negara dalam media pamer berbeda. Dalam kategori Indonesia Indah dipamerkan foto adat istiadat, kehidupan sehari-hari, tradisi, alam, lanskap, seni dan hiburan di Indonesia. Selain itu ditampilkan juga objek yang jarang diangkat dengan tujuan dapat dinikmati oleh orang indonesia.

menikmati-keindahan-dua-negara-di-pameran-foto-indonesia-jepang-indah-2016-4

Sedangkan dalam Jepang Indah dipamerkan foto-foto karya orang Jepang dan juga karya warga Indonesia yang menetap atau berkunjung ke Jepang. Tema yang diangkat adalah tradisi dan budaya, perubahan musim, denyut kehidupan perkotaan dan keindahan alam di Jepang. Tujuannya adalah memperkenalkan hal-hal menarik tentang Jepang.

menikmati-keindahan-dua-negara-di-pameran-foto-indonesia-jepang-indah-2016-5

menikmati-keindahan-dua-negara-di-pameran-foto-indonesia-jepang-indah-2016-6

menikmati-keindahan-dua-negara-di-pameran-foto-indonesia-jepang-indah-2016-7

Sama-sama indah bukan?