Berita Jepang | Japanesestation.com

Penyanyi wanita di Jepang memang banyak banget, jumlahnya sampai tidak bisa dihitung dengan jari! Tapi, jika teman-teman JS disuruh menobatkan siapa penyanyi wanita terbaik Jepang, siapakah yang akan kalian pilih? Nah, kalau menurut JS sih, 5 penyanyi wanita di bawah inilah yang terbaik sepanjang masa! Siapa saja?

YUI

penyanyi wanita terbaik Jepang japanesetation.com
YUI (generasia.com)

Siapa sih yang gak kenal penyanyi satu ini? Ya, meski kini sudah banyak penyanyi wanita asal Jepang lain, nama YUI seakan tak pernah hilang dari ingatan para pecinta J-pop dan anisong. Lihat saja, terkadang lagu-lagu hit-nya seperti Good-bye Days, Rolling Stars, dan Again masih sering terdengar diputar atau dinyanyikan para J-popers di even-even Jepang. Suaranya yang indah dan dipadukan dengan lagu-lagunya yang easy listening memang bikin YUI gak kalah deh dari penyanyi-penyanyi baru lain! Dan bukan cuma suaranya saja lho yang patut dipuji, penyanyi cantik ini dapat menulis lagunya sendiri bahkan berakting dalam film! Pantas kan berada di deretan penyanyi wanita terbaik Jepang?

Utada Hikaru

penyanyi wanita terbaik Jepang japanesetation.com
Utada Hikaru (wikipedia.org)

Selain YUI, ada satu lagi nih nama besar yang mungkin menjadi penyanyi Jepang pertama membuatmu jatuh cinta pada J-pop lewat lagu-lagu di album debutnya, First Love. Ya, dia adalah Utada Hikaru! Penyanyi kelahiran New York ini memang mampu menghipnotismu dengan suara emasnya lewat sngle-single ternama seperti Beautiful World (theme song Evangelion) dan Flavor of Live (theme song dorama Hana Yori Dango). Dan bukan cuma itu, kolaborasinya dengan para musisi dari negara-negara barat seperti Ne-Yo pun membuatnya makin terkenal di kancah internasional!

Kyary Pamyu Pamyu

penyanyi wanita terbaik Jepang japanesetation.com
Kyary Pamyu Pamyu (theculturetrip.com)

Berikutnya, ada penyanyi nyentrik dan kawaii, Kyary Pamyu Pamyu! Penyanyi yang terkenal dengan gaya fashion-nya yang unik ini memiliki suara yang luar biasa lho! Coba saja dengarkan single pertamanya, Pon Pon Pon. Video musik super catchy yang menggabungkan antara J-pop dan kultur kawaii ini kini telah mendapatkan lebih dari 100 juta view lho di YouTube! Jika penasaran, yuk kita intip!

Meski telah banyak penyanyi wanita baru di Jepang, Kyary Pamyu Pamyu juga masih memiliki banyak fans setia lho hingga kini. Jika tidak percaya lihatlah komentar di situs The Top Tens ini:

“Kyary Pamyu Pamyu memang luar biasa! Bukan cuma populer, dia unik! Kyary sangat unik, imut, dan bisa membuatmu jatuh cinta tanpa disadari!”

“Tidak seperti musisi lain, jika kamu menyukai satu lagunya, kamu akan menyukai seluruh lagunya. Sulit dipercaya, tapi ini adalah fakta!”

Apakah kamu salah satu fans Kyary?

Aimer

penyanyi wanita terbaik Jepang japanesetation.com
Aimer (jrocknews.com)

Berikutnya, ada penyanyi berbakat dengan suara mengagumkan, Aimer. Penyanyi wanita bersuara emas ini sempat disebut “misterius” karena tidak pernah memperlihatkan wajahnya pada awal debutnya. Namun, yang namanya penyanyi tentu ingin agar suaranya lah yang lebih diperhatikan kan? Dan Aimer pun berhasil! Meski sempat tidak memperlihatkan wajahnya, Aimer membuktikan bahwa musiknya saja sudah cukup untuk menggaet hati para J-popers dan pecinta Anisong. Keren!

LiSA

penyanyi wanita terbaik Jepang japanesetation.com
LiSA (bandwagon.asia)

“Boku o Tsurete, Susume!”

Siapa sih yang gak pernah dengar penggalan lirik di atas? Ya, penggalan lirik di atas adalah lirik dari “Gurenge,” lagu opening anime Kimetsu no Yaiba yang dinyanyikan oleh penyanyi J-pop dan Anisong, LiSA.

Penyanyi bernama asli Risa Oribe ini telah mengisi banyak lagu opening di berbagai anime, seperti “Oath Sign” (Fate/Zero), “Crossing Fields” (Sword Art Online) dan masih banyak lagi. Vokal LiSA sendiri sering disebut “unik” oleh para penggemarnya. Mereka mendeskripsikannya dengan kata “lembut namun kuat, manis namun kasar, dan ringan namun berat di saat yang sama.” Bingung? Dengarkan saja sendiri lagu-lagunya ya biar gak bingung!

Nah, itulah 5 penyanyi wanita terbaik Jepang versi JS. Kalau menurut kalian bagaimana? Apakah punya versi sendiri? Tulis di komentar ya!

Sumber:

The Top Tens

The Culture Trip