Berbicara tentang musik memang tidak akan pernah ada habisnya. Kasarnya, bisa dibilang industri ini tidak akan pernah mati, karena akan selalu ada ide baru, karya baru, hingga talenta baru yang siap menghiasi industri ini; dan tahun ini, nampaknya menjadi tahun terbaiknya.
Terlepas dari bagaimana pandemi memengaruhi cara kerja industri musik saat ini, permintaan akan musik itu sendiri terbilang tinggi. Tidak heran layanan streaming musik seperti “Spotify” mengalami pertumbuhan pengguna aktif yang signifikan dan membuatnya menjadi layanan streaming musik nomor 1 di dunia.
Memasuki penghujung tahun, “Spotify” sebagai layanan streaming musik yang digunakan lebih dari 320 juta pengguna seluruh dunia ini mengumumkan peringkat musisi Jepang terpopuler di luar negeri untuk periode 1 Januari 2020 – 27 November 2020. Untuk negara asing yang paling banyak mendengarkan musik Jepang, salah satunya adalah Indonesia; dengan genre musik pilihan lebih dominan ke genre musik anime.
Penasaran dengan musisi Jepang terpopuler tahun ini versi Spotify? Yuk, kita simak sama-sama!
5. Joe Hisaishi
Posisi kelima diduduki komposer jenius asal Jepang, Joe Hisaishi. Joe Hisaishi merupakan salah satu komposer kenamaan asal Jepang yang musiknya selalu dapat menjadi salah satu keajaiban di setiap film-film Studio Ghibli, kecuali untuk salah satu film Hayao Miyazaki yang berjudul “The Castle of Cagliostro” yang rilis tahun 1979.
Bagi penggemar film dari Studio Ghibli pastinya sudah tidak asing dengan instrumen musiknya. Salah satu yang paling populer berjudul “One Summer’s Day”, merupakan instrumen untuk soundtrack film peraih penghargaan Oscar, “Spirited Away”; dan masih banyak lagi instrumen musik dari Joe Hisaishi yang bisa kita nikmati.
4. Kenshi Yonezu
Di posisi keempat ada salah satu singer-songwriter dan produser musik Jepang, Kenshi Yonezu. Kenshi Yonezu sendiri mulai dikenal luas setelah lagunya yang berjudul “Lemon” yang rilis pada tahun 2018 berhasil memecahkan rekor sebagai "Song of the Year" Billboard Jepang selama 2 tahun berturut-turut. Selain populer karena lagu tersebut, Kenshi Yonezu juga populer berkat gaya lagunya yang trendi dan cocok didengarkan semua kalangan. Berkat hal tersebut, Kenshi menjadi salah satu artis populer yang lagunya selalu dinanti hingga saat ini.