Berita Jepang | Japanesestation.com

Album keenam
Ikimonogakari,
"I" (rilis 24 Juli), berhasil terjual sebanyak 112 ribu kopi di minggu pertamanya dan berhasil memuncaki peringkat album mingguan
Oricon untuk 5 Agustus. Sejak perilisan album
"My Song Your Song" (rilis Desember 2008), Ikimonogakari berhasil memuncaki peringkat album enam kali berturut-turut. Grup dengan gender campuran yang berhasil meraih ini adalah
DREAMS COME TRUE (
"MILLION KISSES" di November 1990 hingga
"LOVE UNLIMITED di April 1996) 17 tahun dan 4 bulan yang lalu. "I" menandakan perilisan album pertama Ikimonogakari sejak setahun 5 bulan. Album ini berisikan 14 lagu, di antaranya adalah
"Egao" yang menjadi lagu tema film
"Pocket Monster Best Wish - Shinsoku no Genesect Memtwo Kakusei" dan
"Kaze ga Fuiteru" yang menjadi lagu tema
NHK London 2012.