Band terkenal asal Jepang yang bernama ASIAN KUNG-FU GENERATION akan memulai tur konser bernama Tour 2018 [BONES&YAMS] di Jepang mulai bulan Juni mendatang. Selain AKG, penyanyi front dari grup pop Kyte asal Inggris bernama Nick Moon akan hadir sebagai opening act.
Anggota ASIAN KUNG-FU GENERATION dan Nick telah berteman akrab untuk waktu yang lama dan pertunjuan mereka akan menjadi penampilan yang ditunggu-tunggu kali ini. Tur kali ini akan dibuka dengan konser di Zepp DiverCity TOKYO pada tanggal 7 bulan Juni dan diakhiri dengan konser di KBS Hall Kyoto pada tanggal 20 Juli dengan total 22 konser sepanjang tur. Nick juga akan merilis album debut solo "CIRCUS LOVE" pada tanggal 11 April.
Tour 2018「BONES & YAMS」
7 -8 Juni 2018 = Zepp DiverCity TOKYO 10 Juni 2018 = SENDAI GIGS Perfektur Miyasaka 14-15 Juni 2018 = Zepp Osaka Bayside 18 - 19 Juni 2018 = Zepp Nagoya Perfektur Aichi 21 Juni 2018 = CLUB QUATTRO Hiroshima 25-26 Juni 2018 = Zepp Tokyo 28 Juni 2018 = Zepp Sapporo Hokkaido 1 Juli 208 = Takamatsu festhalle Perfektur Kagawa 3-4 Juli 2018 = DRUM LOGOS Fukuoka 7 Juli 2018 = NIIGATA LOTS Perfektur Niigata 8 Juli 2018 = clubFLEEZ Perfektur Gunma 11-12 Juli 2018 = Shinkiba STUDIO COAST Tokyo 14 Juli 2018 = Harbor Studio Perfektur Hyogo 17 Juli 2018 = LIVE ROXY Shizuoka 19-20 Juli 2018 = KBS Hall Kyoto
Tiket untuk konser tur ASIAN KUNG-FU GENERATION Tour 2018 [BONES&YAMS] dijual dengan harga 5400 yen (sebelum pajak) untuk area standing di lantai satu, dan 5900 yen (sebelum pajak) untuk area duduk di lantai dua.
(featured image : Natalie Music)