LINE, aplikasi mobile chat dan email gratis merilis satu seri CM baru yang dibintangi oleh image karakter utama baru mereka, aktris Jepang Satomi Ishihara.
Dalam CM baru tersebut, “Satomi” dan seluruh “LINE Theater Troupe” harus melatih ekspresi wajah mereka dan melatihnya dengan cara menirukan berbagai stiker populer LINE yang disediakan untuk aplikasi tersebut. Sisa troupe (kelompok) tersebut terdiri dari Mitsuhiro Oikawa, Kento Nagayama, dan Haruka Kinami.
Ayako Nakanomori menyediakan theme song untuk CM tersebut dengan lagu terbarunya READ ME!!!!, yang sangat cocok dengan isi CM tersebut yang unik dan menggemaskan.
Di bawah ini adalah video dari 2 versi berbeda dari CM tersebut, making-of, dan PV dari lagu READ ME!!!! milik Ayako Nakanomori.
LINE CM Troupe – Facial Expression Practice (30 detik) [youtube http://www.youtube.com/watch?v=8LHHgoPMetU] LINE CM Troupe – Facial Expression Practice Version 2 (15 detik) [youtube http://www.youtube.com/watch?v=lmlb427ijbg] LINE CM Troupe – Stairway & Facial Expression Practice Making-Of [youtube http://www.youtube.com/watch?v=UqwxqMLUB0g] Nakanomori Ayako – READ ME!!!! [PV] [youtube http://www.youtube.com/watch?v=9aAtW9K3IqA]