Berita Jepang | Japanesestation.com

Sutradara anime kenamaan Jepang, Mamoru Oshii, diganjar penghargaan bergengsi dari Annie Awards untuk lifetime achievement dengan upacara penyerahan yang akan dilakukan pada tanggal 4 Februari 2017 di California, Amerika Serikat.

Penghargaan bernama Winsor McCay Award untuk pencapaian seumur hidup ini diberikan kepada orang yang selama hidupnya berkontribusi kepada seni animasi baik itu memproduksi, menyutradarai, menggambar, desain, menulis, mengisi suara, memberikan efek, pekerjaan teknikal, musik, mengajar yang semuanya mengarah ke produksi karya anime yang berkualitas.

Sebelumnya pemenang dari penghargaan ini adalah Kihachiro Kawamoto (1988), Osamu Tezuka (1989-1990), Hayao Miyazaki (1998), Katsuhiro Otomo (2014) dan Isao Takahata (2016).

Oshii dikenal akan perannya menyutradarai beragam film animasi. Di antaranya adalah original video anime (OVA), serial anime televisi dan film live-action. Ia memulai karirnya dengan menyutradarai OVA perdananya, Dallos dan kemudian dilanjutkan ke beragam judul termasuk Patlabor.

Baru pada tahun 1995 namanya melejit di kancah internasional setelah film fiksi bertema fiksi ilmiahnya, Ghost in The Shell (GitS) sukses besar. Setelahnya Oshii semakin terlibat dalam banyak proyek seperti Jin-Roh - The Wolf Brigade, Blood: The Last Vampire, The Sky Crawlers sampai ke beragam film live-action.

Sukses terus Oshii. Semoga dengan penghargaan ini akan semakin muncul karya-karya film animasi yang semakin berkualitas.