Berita Jepang | Japanesestation.com

Aktor berumur 21 tahun Souta Fukushi dan aktris berumur 21 tahun Kasumi Arimura akan membintangi film live-action yang diadaptasi dari manga percintaan remaja karya Io Sakisaka berjudul Strobe Edge. Fukushi akan berperan sebagai idola keren sekolah, sedangkan Arimura akan memotong rambutnya sepanjang 20 cm atau sekitar 8 inci menjadi model bob untuk memerankan karakter utama wanitanya.

oth14081105060001-p1

Keduanya menerima terobosan besar mereka dengan tampil di serial televisi "novel" Amachan tahun lalu. Oricon menempatkan mereka berdua di urutan nomor 1 di antara aktor dan aktris pendatang baru selama paruh terakhir tahun 2014. Meskipun ini adalah keempat kalinya mereka berdua bekerja sama, ini adalah pertama kalinya mereka muncul bersama.

oth14081105060001-p3

Ini akan menjadi film adaptasi pertama dari cerita "percintaan sekolah klasik" karya Sakisaka, yang telah terjual sebanyak 4.5 juta salinan. Manga shoujo tentang percintaan ini diserialisasikan di majalah Bessatsu dari tahun 2007 sampai tahun 2009. Viz Media mempublikasikan jilid ke-10 dan jilid terakhir dari manga ini di Amerika Utara pada bulan Mei, dan mereka menjelaskan cerita dari manga tersebut:

Cinta itu apa sebenarnya? Teman-teman Ninako Kinoshita mengatakan padanya bahwa cinta adalah suatu hal, namun Ninako membayangkan apa sebenarnya perasaan misterius itu. ketika dia bertemu dengan Ren Ichinose, seorang pria yang tampan dan misterius yang semua gadis puja, hidupnya berubah secara tidak terduga. Dengan hanya beberapa kata dan sebuah senyuman, dia mengubah dunianya...

Fukushi (live-action Library Wars/Toshokan Sensou) juga membintangi film live-action yang diadaptasi dari manga karya Muneyuki Kaneshiro dan Akeji Fujimura Kami-sama no Iu Toori (As the Gods Will) pada tanggal 15 November mendatang. Arimura juga pernah memerankan tokoh utama film karya Studio Ghibli dan Hiromasa Yonebayashi When Marnie Was There musim panas ini.

21192

Young Adult Library Services Association dari American Library Association (ALA) menyebutkan manga aslinya dalam daftar Great Graphic Novels mereka untuk remaja tahun 2014. Sakisaka saat ini sedang membuat serial manga lainnya berjudul Ao Haru Ride di Bessatsu Margaret, dan manga tersebut menginspirasi animasi televisi musim panas ini dan sebuah film live-action bulan Desember ini.