Film Room Laundering (dirilis pada 7 Juli) yang diperankan oleh Ikeda Eliza sebagai pemeran utamanya, yang juga dibintangi oleh aktor muda tampan Kentaro yang berperan sebagai pemuda berkacamata.
Film ini mengisahkan tentang Miko Yakumo (Elaiza Ikeda) yang ditinggal meninggal ayahnya ketika dia berumur 5 tahun. Tahun berikutnya, ibu Miko hilang. Dia kemudian pindah dengan neneknya, tetapi, pada usia 18, nenek Miko juga meninggal. Sehingga dia menutup dirinya dari orang lain. Suatu hari, pamannya, Goro Ikazuzi (Joe Odagiri), muncul. Dia mendirikan tempat untuk Miko tinggal dan juga tempat baginya untuk melakukan pekerjaan paruh waktu. Pekerjaan paruh waktu yang dia lakukan adalah "room laundering." Setelah memulai pekerjaannya, Miko dapat melihat hantu dan pamannya mengatakan bahwa itu adalah sifat turunan dari ibunya, Miko pun berusaha untuk menemukan ibunya.
Dalam foto-fotonya, terlihat bahwa Kentaro akan memainkan sebuah peran pemuda otaku yang kurang bisa berkomunikasi. Kentaro yang berperan sebagai Akito Nijikawa akan memainkan peran penting di film tersebut. Dia akan menjadi teman pertama yang dapat mendekati Ikeda yang sama-sama memiliki sifat tertutup.
Berikut adalah foto-foto dari Kentaro di film tersebut:
Kentaro yang bergabung dengan Bonn Image sebagai model pad umur 14 tahun dan memulai debut untuk pertama kali dengan membintangi drama Hirugao – Heijitsu Gogo 3 ji no Koibito tachi pada tahun 2014. Pada tahun 2017, dia memainkan beberapa peran baik dalam film maupun drama, seperti Rental no Koi, Ashi-Girl, Sagrada Reset, Let’s Go, Jets!, dan Sensei… Suki ni Natte mo Iidesuka. Dia juga dikenal dari salah satu variety show yang sedang booming pada tahun lalu, Terrace House. Selain film Room Laundering, Kentaro juga menjadi pemeran utama di drama Kyou Kara Ore Wa!!
Bagaimana menurut kalian dengan penampilan Kentaro yang mengenakan kacamata?
(featured image : Yahoo! Japan)