Berita Jepang | Japanesestation.com

Film Hollywood sepertinya sedang aktif dalam mencari talent di Asia, salah satunya Jepang. Beberapa film Hollywood yang mengisi box office di berbagai negara di seluruh dunia telah memperlihatkan aktor dan aktris Jepang sebagai salah satu pemeran dalam filmnya. Bukan hanya sebagai cameo biasa, mereka memiliki peran yang cukup berpengaruh dalam keberangsungan cerita. Namun, siapa sajakah mereka? Berikut 3 bintang muda Jepang yang berperan dalam film Hollywood pada tahun 2018.

1. Mackenyu Arata sebagai Ryiochi (Pasific Rim Uprising)
3 Bintang Muda Jepang yang Bermain Peran di Film Hollywood Pada Tahun 2018
(image: Pasific Rim Uprising Wiki)

Mackenyu Arata adalah aktor Jepang-Amerika yang lahir di Los Angeles dan merupakan putra dari aktor Jepang, produser, sutradara dan seniman bela diri Sonny Chiba. Dia berperan sebagai Ryiochi di film karya Steven S. DeKnight's berjudul Pacific Rim: Uprising. Ryiochi adalah kadet di Pan Pacific Defence Corps yang merupakan seorang co-pilot Saber Athena.

Setelah mendapatkan kepopuleran di serial televisi Kamen Rider, Mackenyu mendapatkan film produksi AS pertamanya pada tahun 2015 dengan judul Take a Chance dan Tadaima yang membawanya sebagai pemenang dari penghargaan aktor terbaik.

2. Win Morisaki sebagai Daito (Ready Player One)
3 Bintang Muda Jepang yang Bermain Peran di Film Hollywood Pada Tahun 2018
(image: Kore.am)

Win Morisaki adalah seorang penyanyi dan aktor yang tumbuh di Myanmar yang menjadi vokalis utama di boyband PrizmaX.  Dia telah membintangi film Jepang seperti Parade (2010) dan Shelly (2014). Tingkat kepopulerannya meningkat ketika dia berperan sebagai Daito, yang merupakan salah satu anggota "High Five" di film karya Spielberg  berjudul Ready Player One, sebuah adaptasi novel populer karya Ernest Cline yang menceritakan di mana umat manusia, mencari pelarian dari dunia realita, dan akhirnya menghabiskan sebagian besar waktunya di dunia virtual yang disebut OASIS.

3. Shiori Kutsuna sebagai Yukio (Deadpool 2)
3 Bintang Muda Jepang yang Bermain Peran di Film Hollywood Pada Tahun 2018
(image: yomyomf)

Shiori Kutsuna adalah aktris keturunan Jepang yang pernah tinggal di Australia dan meninggalkannya pada usia 14 tahun menuju Jepang untuk mengejar impiannya menjadi seorang aktor. Sering tampil dalam film dan serial TV di Jepang, Kutsuna bukanlah seorang aktris pemula tetapi Deadpool 2 adalah kesempatan besar Hollywood pertamanya. Dia berperan sebagai gadis cantik bernama Yukio, sayangnya dia hampir tidak memiliki dialog dalam film kecuali untuk menyapa Deadpool.

Ayo siapa yang sudah menonton ketiga film yang diperankan oleh para bintang muda Jepang ini?