Berita Jepang | Japanesestation.com

Telah diumumkan bahwa aktor Takeru Sato dan aktris Hikari Mitsushima akan membintangi serial drama Netflix baru berjudul "First Love". Drama ini diangkat dari lagu "First Love" dan "Hatsukoi" dari penyanyi wanita Jepang legendaris, Hikaru Utada. Sudah banyak lagu Utada yang menjadi tema untuk drama dan film, tetapi ini adalah pertama kalinya sebuah drama original yang akan diproduksi terinspirasi oleh lagu-lagunya.

Drama ini akan memiliki 3 latar waktu di periode yang berbeda, yaitu tahun 90-an, 00-an, dan masa kini. Semuanya saling terkait, menampilkan sepasang pria dan wanita yang mengalami “cinta pertama” yang tak terlupakan selama lebih dari 20 tahun.

Drama Netflix ini akan disutradarai oleh Yuri Kanchiku, yang sebelumnya menyutradarai dokumenter AKB48, "To Be Continued", dan serial drama Erika Sawajiri, "L e t M: The Reason I Love You".

Takeru Sato akan berperan sebagai seorang pilot di Pertahanan Angkatan Udara Jepang, sementara Hikari Mitsushima akan berperan sebagai seorang wanita yang ingin menjadi pramugari, tetapi ditakdirkan mengalami kecelakaan besar.

Lagu "First Love" awalnya dirilis pada Maret 1999 dalam album self title, dan sebulan kemudian dijadikan single re-cut. Album tersebut saat ini masih menjadi album terlaris di Jepang. Sedangkan “Hatsukoi” adalah single digital ke-17 Utada, dan juga nama album studio Jepangnya yang ke-7.

Serial drama Netflix “First Love” ini rencananya akan rilis sekitar tahun 2022, dan akan didistribusikan ke seluruh dunia!