Berita Jepang | Japanesestation.com

Aktris muda Jepang yang namanya tengah naik daun, Tao Tsuchiya dipilih menjadi pemeran utama dalam serial drama baru bertajuk Cheer Dance (Chia☆Dan) yang akan ditayangkan oleh stasiun televisi TBS mulai bulan Juli 2018 mendatang. Drama ini diangkat dari kisah nyata sebuah club cheer dance asal Fukui yang sukses dalam menjurarai kompetisi Internasional di Amerika Serikat pada tahun 2009 silam.

Serial drama Cheer Dance bercerita tentang sosok Saki (diperankan oleh Tao Tsuchiya), seorang siswi cantik yang masih di duduk kelas 2 SMA. Ketika Saki masih kecil, dia mengagumi club pemandu sorak bernama JETS yang berasal dari Sekolah Tinggi Fukui Chuo di Prefektur Fukui. Dia bermimpi bergabung dengan JETS, tapi Saki merasa tidak mungkin dia bergabung dan mendaftar di sekolah menengah yang lain.

Suatu hari, muncul seorang siswi pindahan dari kota Tokyo yang berbicara kepada Saki dan mengusulkan untuk menghibur orang-orang dengan cara menari bersama-sama. Para aktor serta aktris lainnya yang akan bermain dalam film ini baru akan diumumkan di kemudian hari, begitupula dengan sutradara yang akan bertindak sebagai pengarah gambar.

Tahun 2017 lalu, kisah inspiratif ini juga diangkat dalam film layar lebar dengan judul Lets's Go, Jets!, dan menunjuk aktris cantik Suzu Hiroshe sebagai pemeran utama wanitanya. Film garapan sutradara Hayato Kawai tersebut sangat sukses di negara asalnya, hingga membuatnya ditayangkan di beberapa negara lain, termasuk Indonesia.

  (featured Image :  mdpr.jp)