Goo, sebuah situs mesin pencari internet Jepang telah mengumumkan hasil jajak pendapat web terbaru mereka untuk menanyakan "Dunia dalam film Studio Ghibli yang manakah yang kalian ingin mengembara ke dalamnya?" Dunia dalam film nomor 1 yang dipilih oleh 5.815 orang adalah film My Neighbor Totoro karya Hayao Miyazaki tahun 1988, yang menggambarkan tahun tiga puluhan dari era Showa Jepang yang penuh dengan keindahan alam. Jajak pendapat ini dilakukan di situs telepon seluler NTT DoCoMo "Ninna no Koe" (suara Anda) dari 30 November hingga 14 Desember 2013. Total suaranya adalah 16.030. Jajak pendapat "Apa film favorit Hayao Miyazaki/Studio Ghibli Anda?" dilakukan oleh website yang sama pada Agustus 2011 yang juga memilih Totoro sebagai film terbaik. Simaklah peringkat di bawah ini. Jajak pendapat web: "Dunia dalam film Studio Ghibli yang manakah yang kalian ingin mengembara ke dalamnya?" 1. My Neighbor Totoro (Hayao Miyazaki 1988) - 5,815 votes
2. Kiki's Delivery Service (Hayao Miyazaki 1989) - 2,368
3. Spirited Away (Hayao Miyazaki 2001) - 2,160
4. Castle in the Sky (Hayao Miyazaki 1986) - 1,773
5. Howl's Moving Castle (Hayao Miyazki 2004) - 798
6. The Secret World of Arrietty (Hiromasa Yonebayashi 2010) -632 7. The Cat Returns (Hiroyuki Morita 2002) - 623 8. Whisper of the Heart (Yoshifumi Kondo 1995) - 460 9. Princess Mononoke (Hayao Miyazaki 1997) - 330 9. Porco Rosso (Hayao Miyazaki 1992) -330 11. Ponyo (Hayao Miyazaki 2008) - 191 12. From Up on Poppy Hill (Goro Miyazaki 2011) - 126 13. Only Yesterday (Isao Takahata 1991) - 114 14. The Wind Rises (Hayao Miyazaki 2013) - 85 Lainnya - 279