Berita Jepang | Japanesestation.com

Siapa yang tak kenal salah satu seri RPG hasil karya Square Enix, Final Fantasy. Pamornya dari tahun ke tahun tak pernah mengendur dan selalu mengeluarkan beragam kejutan baru bagi penikmat game di seluruh dunia. Tak hanya menarik di segi visual namun juga menawarkan kisah game yang menarik. Kesuksesan serial ini akhirnya menorehkan prestasi di Guinness World Record. Tak tanggung-tanggung serial ini langsung menyabet tiga rekor dunia.

Final Fantasy

Dua rekornya diperoleh oleh seri Final Fantasy XIV. Serial ini memecahkan rekor sebagai game dengan credit sequence terpanjang dengan catatan waktu 1 jam 38 menit. Selain itu game ini juga memecahkan rekor dunia sebagai game dengan soundtrack original terbanyak. Guinness World Record mencatat game ini memiliki 384 sountrack secara keseluruhan.

Konsistennya Square Enix dalam memproduksi Final Fantasy, membuat serial ini memecahkan rekor dunia sebagai game paling produktif. Jika dilihat dari serialnya, Final Fantasy baru mencapai 15 seri. Namun game tersebut juga memiliki banyak seri yang di produksi untuk beragam konsol, seperti Xbox, mobile, play station, PC, dan lainnya.

Wah, siapa di sini yang ngikutin game ini dari seri pertamanya? Menurut kalian seri mana yang paling bikin nggak bisa move on?