Berita Jepang | Japanesestation.com

Apa kalian penggemar manga bertema horor? Manga horor mana nih yang menurut kalian dapat menimbulkan rasa trauma saat membacanya maupun sesudah membacanya? Sebanyak 500 penggemar manga di Jepang baru-baru ini diajukan pertanyaan tentang manga mana yang pernah mereka baca yang dianggap sebagai manga yang "paling menimbulkan trauma." Manga tersebut tidak harus berasal dari genre horor, tapi tentunya harus meninggalkan kesan yang membekas secara emosional dalam benak para pembacanya.

Seperti dilansir dari crunchyroll.com, berikut adalah 5 manga pilihan para penggemar di Jepang yang "paling menimbulkan trauma":

1. Barefoot Gen karya Keiji Nakazawa. Manga semi-otobiografi tentang orang-orang yang berhasil bertahan hidup dari bom atom Hiroshima.

Inilah 5 manga pilihan para penggemar di Jepang yang paling menimbulkan trauma (1)

2. Drifting Classroom karya Kazuo Umezu. Manga horor suram tentang suatu kelas di sebuah sekolah dasar yang menempuh "perjalanan waktu" ke masa depan di suatu dunia yang telah menjadi gurun.

Inilah 5 manga pilihan para penggemar di Jepang yang paling menimbulkan trauma (2)

3. Hell Teacher Nube karya Sho Makura dan Takeshi Okano. Manga komedi horor terkenal yang menggambarkan hantu-hantu yang menakutkan dan monster-monster yang mengerikan.

Inilah 5 manga pilihan para penggemar di Jepang yang paling menimbulkan trauma (3)

4. Phoenix karya Osamu Tezuka. Manga fiksi ilmiah tentang reinkarnasi yang latar waktunya membentang dari zaman prasejarah hingga masa depan.

5. Devilman karya Go Nagai. Manga horor supranatural yang dikenal karena kisah para karakternya yang tragis.