Berita Jepang | Japanesestation.com
Penyanyi, aktris, ikon
fashion, dan aktris pengisi suara dari
Jepang,
Shoko Nakagawa, mungkin adalah salah satu penggemar fanatik
anime yang paling terkenal di luar sana. Ia bukan hanya merupakan penggemar berat
Free!,
Pokemon, dan
Jojo’s Bizarre Adventure (yang menyebabkan tulang bokongnya retak), tampaknya ia juga merupakan seorang
Love Liver (penggemar
Love Live!). Dalam halaman twitter resminya (https://twitter.com/shoko55mmts), ia memamerkan beberapa bakat artistiknya dan sekali lagi membuktikan pada semua orang bahwa ia juga seorang ilustrator dengan men-
tweet beberapa gambarnya yang menampilkan dua karakter paling populer dari
Love Live!,
Nico Yazawa dan
Maki Nishikino.

Ia juga menggambar keduanya secara individu.

Dan berbagai ilustrasinya telah menjadi sangat populer, begitu populernya hingga telah di-
retweet lebih dari 10.000 kali. Untuk merayakan hal ini,
Shoko-tan membuat ilustrasi lain dari Maki.

Penyanyi, aktris, pengisi suara, cosplayer, ilustrator,
fashionista,
anime fangirl? Ia tentunya adalah seorang gadis dengan banyak bakat. Apa yang berikutnya akan diungkap dari Shoko Nakagawa? Hanya waktu yang akan benar-benar memberitahu kita.