Berita Jepang | Japanesestation.com

Apakah teman-teman hobi mengoleksi merchandise berbau Kimetsu no Yaiba? Atau seorang cosplayer? Jika iya, ada kabar baik nih! Proplica, brand properti dan replika milik Bandai baru saja merilis replika full scale dari pedang Nichirin milik sang Pilar Api, Kyojuro Rengoku!

Pedangnya sangat realistis! Dan meski teman-teman (tentu) tidak bisa menggunakan teknik pernapasan api layaknya Rengoku, pedang Nichirin ini memiliki fitur spesial: memainkan musik dari seri anime-nya dan bisa mengeluarkan quotes dari sang Pilar Api.

Lihat saja video berikut!

Pedang berukuran 1:1 atau sekitar 950 mm ini dibuat di bawah pengawasan khusus lho demi membuatnya persis sama dengan pedang membara milik Rengoku. Kerennya lagi, selain bisa memainkan lagu tema film Kimetsu no Yaiba The Movie, "Homura" yang dinyanyikan penyanyi wanita LiSA, pedang ini juga dapat beralih ke mode"Demon Slayer” dan memutar quotes Rengoku dalam film. Bukan cuma itu, ada juga mode "Delicious" di mana pedang ini memutar suara Rengoku yang menikmati bento-nya!

pedang nichirin replika rengoku japanesestation.com
Pedang Nichirin Kyojuro Rengoku (Bandai Namco)
pedang nichirin replika rengoku japanesestation.com
Pedang Nichirin Kyojuro Rengoku (Bandai Namco)
pedang nichirin replika rengoku japanesestation.com
Pedang Nichirin Kyojuro Rengoku (Bandai Namco)

Dan seperti yang teman-teman lihat, replikanya terlihat sangat persis dengan aslinya, serasa langsung ke luar dari dunia Kimetsu no Yaiba! Lihat saja detail pedangnya, mulai dari gagang pedang hingga huruf kanji yang terukir di bilah pedangnya.

pedang nichirin replika rengoku japanesestation.com
Pedang Nichirin Kyojuro Rengoku (Bandai Namco)
pedang nichirin replika rengoku japanesestation.com
Pedang Nichirin Kyojuro Rengoku (Bandai Namco)
pedang nichirin replika rengoku japanesestation.com
Pedang Nichirin Kyojuro Rengoku (Bandai Namco)
pedang nichirin replika rengoku japanesestation.com
Pedang Nichirin Kyojuro Rengoku (Bandai Namco)

Replika pedang nichirin ini sudah bisa teman-teman pre-order dari Premium Bandai dengan harga 11,000 yen. Dan bagi yang berada di luar Jepang, bisa kok pre-order dari toko internasionalnya.

Jangan sampai kehabisan!