Berencana pergi ke Jepang? Tokyo mungkin bukanlah tempat pertama yang terlintas dalam pikiran setiap orang ketika memimpikan tempat peristirahatan yang tenang dan menyegarkan untuk self-healing. Kota metropolitan ini merupakan tempat yang penuh dengan landmark bersejarah, jalan perbelanjaan yang ramai, pusat kehidupan malam, restoran berlabel Michelin Star.
Mungkin banyak orang bertanya bisakah self-healing di Tokyo atau adakah ryokan yang damai di Tokyo? Ternyata di Tokyo ada tempat baru bernama Yuen Bettei Daita. Spa, ryokan, dan rumah teh yang digabung menjadi satu, tempat peristirahatan yang mudah diakses namun mewah ini melayani wisatawan lokal maupun luar negeri dan juga orang Tokyo yang sibuk.
Dilansir dari Timeout, Yuen Bettei Daita sendiri berlokask di tepi lingkungan Shimokitazawa yang dikenal trendi. Dengan pemandian onsen dalam dan luar ruangan yang menampilkan air panas yang bersumber dari mata air alami Ashinoko Onsen di Hakone, surga tradisional ini terasa bermil-mil jauhnya dari kota. Bisa dibilang hal terbaik tentang tempat ini adalah pengujung tidak perlu bermalam untuk menikmati fasilitasnya.
Pilihan termurah adalah paket yang dimulai dari 2.700 yen, di mana pengunjung dapat menikmati sesi onsen diikuti oleh sencha dan mochi yang baru diseduh di bar teh Saryo Tsukikage. Pengunjung juga dapat memanfaatkannya dengan memesan tempat duduk di pertunjukan teater pribadi Noh di ryokan (4.200 yen), atau makan siang kaiseki (4.900 yen) untuk memanjakan diri setelah berendam di onsen. Ingin lebih memanjakan tubuh? Pesan perawatan di Sojyu Spa, di mana pengunjung bisa mendapatkan pijat aroma atau pijat drainase limfatik mulai dari harga 9,200 yen.
Kamar-kamar di tempat ini sangat menakjubkan, dengan harga sewa saat ini berkisar dari 17.000 yen hingga 27.000 yen per malam. Salah satunya bahkan dilengkapi dengan taman pribadi yang dilengkapi dengan bak mandi hinoki. Jadi tunggu apalagi, untuk memesannya kalian bisa kunjungi situs resmi mereka di sini.