Berita Jepang | Japanesestation.com

Manhole atau penutup lubang got yang menampilkan karakter-karakter anime jadi cara untuk membuat saluran air di Jepang terlihat bersih dan menarik, sekaligus juga jadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Saat ini ada sekitar 206 penutup lubang got bertema Pokemon yang tersebar di 20 prefektur termasuk daerah-daerah tujuan wisata utama seperti Tokyo, Hokkaido, Kyoto, Nara dan Okinawa.

Sekarang, prefektur Osaka akhirnya memiliki set Pokefuta pertamanya, meskipun mungkin lokasinya tidak seperti yang kalian harapkan. Alih-alih diletakan di hutan beton di tengah pusat kota Osaka, mereka justru tersebar di sekitar lima lokasi di kota tetangga yaitu Higashiosaka. 

Dilansir dari Timeout, lima buah penutup lubang got baru menampilkan beberapa karakter Pokemon generasi pertama dan monster-monster yang lebih baru. Kalian akan melihat Magnemite, Magneton, Klink, Klang, Elekid, Mawile, Yamper, Togedemaru, dan Raikou tipe Electric yang legendaris.

Pokémon
Photo: Pokémon

Dua desain, Raikou, bersama dengan Togedemaru dan Yamper, berada di Hanazono Central Park. Sebagai tanda menuju ke Stadion Rugby Hanazono di dekatnya, cover-nya pun menampilkan karakter Yamper dan Togedemaru yang menunjukkan mereka tengah bermain dengan bola rugby. Untuk melihat lokasi semua Pokéfuta baru, lihat peta praktis di sini.

Penutup lubang got ini bukan hanya karya seni publik untuk dikagumi, nereka juga berfungsi sebagai Pokestop untuk game handphone populer Pokemon Go, jadi jangan lupa untuk memutar stop tersebut saat kalian berada di sana.