Berita Jepang | Japanesestation.com

Berbeda dengan sebagian besar negara maju lain, menemukan Wi-Fi gratis yang aksesnya tidak membutuhkan langganan ke provider selular setempat di Jepang cukup sulit. Beberapa pilihan wi-fi gratis sebenarnya tersedia di beberapa restoran waralaba, namun seringkali karena sifatnya yang terbatas, maka kalian akan kurang nyaman berlama-lama di sana. Berikut ini adalah 5 kafe di Tokyo dan sekitarnya yang nyaman untuk menikmati wi-fi gratis.

#5. Wired Café (Kawasaki)

Wired Café adalah sebuah chain café populer di Jepang yang memiliki banyak cabang. Cabang yang mungkin paling nyaman adalah yang terletak di Lazona, di wilayah Kawasaki. Cabang ini selain tidak dipenuhi pengunjung, juga tutup lebih malam. Wired Café secara umum cukup nyaman dikunjungi, dengan makanannya yang enak dan mengenyangkan, wi-fi gratis yang dapat diandalkan, serta lokasinya yang biasanya berada dekat dengan stasiun.

#4. Downstairs Café (Roppongi)

Kafe yang terletak di Mercedes-Benz Connection di Roppongi ini buka mulai pukul 7 pagi dan tutup pada jam 11 malam. Wi-fi di kafe ini juga sangat cepat, dan banyak colokan listrik yang ditempatkan secara strategis di kafe ini. Kopi di kafe ini, yang pembuatannya dibina oleh barista kawakan Hiroshi Sawada, sangat luar biasa. Jika kalian lapar saat mengunjungi kafe ini, kalian juga dapat memesan makanan berat di Upstairs Lounge yang ada di tempat yang sama.

#3. Cosugi Convivial Project (Musashi-Kosugi)

Musashi-Kosugi terletak di tengah-tengah antara Shibuya dan Yokohama, menjadikannya tempat yang cocok untuk bertemu dengan teman. Kafe besar ini memiliki meja kecil di sisi jendela lengkap dengan colokan listrik yang menggantung di atasnya untuk mereka yang datang sendiri, dan mereka juga memiliki meja besar yang cocok untuk pertemuan kelompok. Kenyamanan kafe ini semakin ditambah dengan keramahan pelayanan, serta banyaknya pilihan makanan dan minuman yang bisa dipilih di kafe ini.

#2. Streamer Coffee Company (Nagatacho)

Di antara banyaknya kafe yang bertebaran di Tokyo Garden Terrace, di Nagatacho, Streamer Coffee merupakan juaranya. Selain latte musiman seperti maple latte, kafe ini juga menyediakan menu sehat seperti Moringa Latte. Kafe buatan Hiroshi Sawada ini juga dikenal karena keindahan latte art-nya, sedangkan dessert dan donat yang dihidangkan di kafe ini juga sangat cocok dengan rasa kopinya. Koneksi internet di kafe ini juga tidak kalah mumpuni dengan kopinya lho!

#1. The Workers Coffee/Bar (Nakameguro)

Dengan meja menghadap jendela dengan pemandangan sungai di depannya, kafe ini merupakan tempat yang tepat untuk bekerja. Selain colokan listrik dan internet yang kencang, kafe ini juga menyajikan burger dengan rasa yang enak, dan berbagai pilihan jus segar untuk dinikmati. Di lantai yang sama dengan kafe ini juga ada restoran bernama Stall Restaurant yang menyediakan salad, pasta, dan hidangan nasi.

Jadi, wahai kalian para fakir wi-fi, tidak perlu khawatir saat kalian berkunjung ke Tokyo dan membutuhkan koneksi internet, tinggal kunjungi saja kafe-kafe ini!

(All images: allabout-japan.com)