Penggemar anime yang menaiki kereta di Jepang akan mendapatkan suguhan yang ajaib. Keisei Electric Railway telah meluncurkan kereta bertema Frieren yang memukau. Terinspirasi oleh anime populer Frieren: Beyond Journey's End, kolaborasi ini akan menampilkan desain eksterior yang menghidupkan dunia Frieren, pameran interaktif hingga stamp rally yang seru.
Frieren x Keisei Skyliner

Keisei Electric Railway siap memikat para penggemar anime dengan Frieren Beyond Journey's End, mengubah kereta Skyliner-nya, yang merupakan layanan kereta ekspres terbatas, menjadi sebuah penghormatan mengharukan untuk serial yang dicintai. Beroperasi mulai 10 Mei hingga 9 Agustus 2025, kereta bertema ini akan beroperasi antara Stasiun Keisei Ueno di Tokyo dan Bandara Narita.

Gerbong nomor 1 di bagian depan kereta akan menampilkan ilustrasi dari party pahlawan Frieren, yang akan memberikan para penggemar sekilas nostalgia ke dalam kelompok legendaris yang mengawali perjalanan Frieren. Di sisi lain, gerbong nomor 8 akan menyoroti party baru Frieren, yang menampilkan Stark dan Fern, yang kini menemani Frieren dalam perjalanannya yang reflektif.

Visual karakter ini tidak terbatas hanya pada bagian ujung kereta saja, gerbong 1 dan 5 juga akan menampilkan elemen grafis yang didesain dengan indah di sepanjang sisinya. Visual ini bertujuan untuk membawa penumpang ke dalam dunia fantasi Frieren yang kaya, memadukan keajaiban cerita dengan gerakan perjalanan modern.
Pameran Interaktif dan Stamp Rally
Untuk merayakan kolaborasi ini, sebuah pameran juga diadakan di bekas Stasiun Hakubutsukan-Dobutsuen. Pameran ini menciptakan kembali dunia Ruins of the King’s Tomb, yang muncul sebagai tempat ujian kedua dalam arc Ujian Penyihir Kelas Satu dari animenya.

Pengunjung akan merasa seolah-olah mereka telah masuk ke dalam lokasi ujian itu sendiri, dengan panel foto yang menampilkan berbagai karakter, termasuk replika Frieremdan Mimic seukuran aslinya yang interaktif di mana para penggemar dapat dengan senang hati memasukkan kepala mereka ke dalam makhluk yang menyerupai peti harta karun tersebut.

Para pengunjung akan menerima sebuah clear file edisi terbatas yang dihiasi dengan ilustrasi party pahlawan Himmel. Bagi para kolektor, paket tiket khusus juga akan tersedia, termasuk stand akrilik eksklusif yang menampilkan Frieren di samping stasiun bersejarah untuk kenang-kenangan yang sempurna dari perjalanan unik ke dunia Frieren: Beyond Journey's End.

Penggemar yang mencari sedikit petualangan di luar perjalanan kereta dapat mengambil bagian dalam stamp rally khusus yang diadakan di tujuh stasiun yang ditunjuk di sepanjang Jalur Keisei. Acara berbayar seharga 500 yen ini mengundang peserta untuk mengumpulkan perangko dari setiap lokasi. Mereka yang berhasil menyelesaikan rally juga akan mendapatkan hadiah berupa merchandise eksklusif edisi terbatas.
Kolaborasi unik ini menghadirkan keajaiban Frieren, mengubah perjalanan kereta api menjadi perjalanan yang tak terlupakan. Informasi lebih lanjut kunjungi situs web resminya disini.
Jangan lupa untuk baca artikel-artikel kami tentang kolaborasi menarik transportasi di Jepang lainnya, di Japanese Station.