Berita Jepang | Japanesestation.com

Museum terbuka Meiji Mura di Inuyama, Prefektur Aichi, telah memamerkan interior gerbong kereta penumpang yang dulu digunakan oleh Kaisar Meiji dan Permaisuri Shoken kepada publik untuk pertama kalinya dalam enam tahun terakhir.

Gerbong kereta Kaisar Meiji dibangun pada tahun 1910. Sementara kereta Permaisuri Shoken dibangun pada tahun 1902.

Interior gerbong kereta tersebut dihiasi dengan pernis, taburan mutiara, kain nishijin Kyoto, cloisonne Nagoya, dan elemen artistik lainnya. Sedangkan langit-langitnya dihiasi dengan desain emas, dan pintunya, bahkan engselnya, dihiasi dengan motif bunga krisan.

Pameran Gerbong Kereta Kaisar Meiji

Gerbong kereta Meij akhirnya dibuka untuk umum
Bagian interior dari gerbong kereta yang dipakai oleh Kaisar Meiji (Yomiuri Shimbun)

Biasanya, pengunjung hanya dapat melihat gerbong kereta milik Kaisar Meiji dari luar melalui lorong, tetapi selama pameran yang berlangsung hingga 27 Oktober, mereka dapat masuk dan melihat dari dekat ruang kepala pelayan dan dayang-dayang serta ruang tunggu khusus.

Menurut kurator yang bertanggung jawab atas pameran ini, “Ini adalah gerbong yang penting dan unik, yang pada pergantian zaman, menghubungkan teknologi yang diwariskan pada zaman Edo dengan zaman sekarang.”

Selama pameran berlangsung, gerbong-gerbong tersebut dapat diakses oleh publik mulai pukul 10:30 pagi hingga siang hari dan pukul 13:00 hingga 15:00.

Museum Terbuka Meij Mura

Meiji Mura (Japan Guide).
Meiji Mura (Japan Guide).

Meiji Mura adalah sebuah museum terbuka yang memamerkan arsitektur dan warisan budaya era Meiji (1868-1912) di Jepang. Taman yang luas ini memiliki lebih dari 60 bangunan yang dilestarikan dan direkonstruksi dari periode tersebut, mulai dari kantor pemerintah dan sekolah hingga rumah dan gereja.

Pengunjung dapat masuk ke dalam bangunan-bangunan ini untuk melihat sekilas gaya arsitektur dan cara hidup selama era Meiji, masa modernisasi yang cepat dan pengaruh barat. Bangunan-bangunan yang terkenal termasuk lobi Imperial Hotel yang dirancang oleh Frank Lloyd Wright dan penjara era Meiji, di mana pengunjung dapat merasakan kontras antara elemen tradisional dan modern.

Itulah dia informasi tentang pameran gerbong kereta kekaisaran Meiji. Apakah kamu tertarik untuk melihatnya secara langsung? Baca terus artikel-artikel dari kami yang lainnya tentang transportasi, hanya di Japanese Station!