Berita Jepang | Japanesestation.com

Di Jepang, Ajisai, atau bunga hydrangea biasanya mekar dari akhir musim semi hingga pertengahan musim panas. Peristiwa ini menarik banyak wisatawan untuk datang menikmati warna-warninya yang cerah. Salah satu tempat terbaik untuk mengamati bunga ini adalah di Kuil Amabiki Kannon, yang juga dikenal sebagai Amabikisan Rakuho-ji. 

Kuil yang terletak di Kota Sakuragawa, Prefektur Ibaraki ini menyelenggarakan Festival Bunga Hydrangea setiap tahunnya, dari tanggal 10 Juni hingga 20 Juli. Di halaman kuil ini tumbuh secara alami 5.000 semak hydrangea yang mewakili 100 varietas yang berbeda, termasuk spesies liar seperti Yamajisai, Koajisai, Tamajisai, Tsuruajisai, dan Noriutsugi.

Terdapat aneka jenis hydrangea yang bisa kamu lihat disini (Visit Ibaraki)
Terdapat aneka jenis hydrangea yang bisa kamu lihat disini (Visit Ibaraki)

Didirikan pada tahun 587 dan dinamai sesuai dengan nama dewi penarik hujan, kuil ini didedikasikan untuk persalinan yang aman, pengasuhan anak, dan perlindungan dari nasib buruk. Kuil ini merupakan rumah bagi banyak bangunan yang telah ditetapkan sebagai Properti Warisan Budaya Berwujud Prefektur dan juga menyimpan harta karun nasional, seperti patung Kannon tersembunyi yang berasal dari Periode Heian (794-1185). Kuil ini juga terkenal sebagai "Kuil Bunga" di mana pengunjung dapat menikmati bunga sakura, peony, azalea, dan dedaunan musim gugur.

Kolam yang dipenuhi olah bunga hydrangea (Sakuragawa Tourism Association)
Kolam yang dipenuhi olah bunga hydrangea (Sakuragawa Tourism Association)

Pengunjung dapat melihat pemandangan spektakuler dari kolam yang ditutupi dengan warna-warni bunga hydrangea yang mekar mengambang dengan lembut. Selama peridoe festival, ada acara light-up yang memungkinkan pengunjung untuk menikmati bunga-bunga yang indah dari siang hingga malam hari. Kuil ini akan diterangi hingga pukul 20.00, dan gerbang ditutup pada pukul 21.00. Pengungjung tidak perlu membayar tiket masuk untuk bisa menikmati keindahan bunga pada Festival Bunga Hydrangea di kuil ini.

Kuil Amabiki Kannon juga merupakan rumah bagi banyak hewan seperti kambing, burung merak, dan bebek yang bebas berkeliaran di area kuil, menjadikan festival ini sempurna bagi para pecinta bunga dan hewan

Untuk informasi lebih lanjut tentang festival ini, kamu bisa kunjungi lama resminya disini.