Musim semi menjadi musim yang paling ditunggu di Jepang. Kecantikan bunga sakura dengan warna-warnanya yang lembut selalu berhasil memikat semua orang. Kalau kamu ingin menikmati keindahan bunga khas Jepang ini, ada banyak tempat yang menarik untuk dikunjungi, salah satunya Kakunodate yang punya Kakunodate Cherry Blossom Festival!
Taman bunga sakura yang menakjubkan

Berada di Prefektur Akita, Kakunodate yang dijuluki sebagai kota samurai ini punya Kakunodate Cherry Blossom Festival yang selalu menarik perhatian turis setiap tahunnya. Terdapat 162 pohon sakura yang mekar dengan indah di musim semi, tidak heran jika Kakunodate berubah menjadi surga sakura yang menakjubkan. Oh, beberapa pohon sakura di sini memiliki usia lebih dari 100 tahun loh!
Kombinasi antara keindahan bunga sakura dan bangunan bersejarah yang megah menciptakan pemandangan istimewa yang tak bisa dilupakan. Belum lagi deretan sakura somei yoshino yang ada di sepanjang Sungai Hinokinai.

Jenis sakura terpopuler ini membentuk sebuah terowongan unik dan memesona, sangat cocok untuk berfoto. Berkeliling dalam balutan kimono menjadi cara terpopuler untuk menikmati Kakunodate, tapi kamu juga bisa mengendarai jinrikisha untuk pengalaman yang berbeda.
Iluminasi yang bikin romantis
Kalau kamu ingin menikmati bunga sakura dengan suasana yang lebih romantis, datanglah saat malam hari. Cahaya yang menyinari bunga sakura di sepanjang Sungai Hinokinai dan Buke Yashiki akan membuat pengalamanmu melihat sakura terasa makin istimewa.

Keindahan panorama musim semi yang dimiliki oleh Kakunodate sudah dimulai sejak 400 tahun lalu, tepatnya saat seorang bangsawan datang dan menanam tiga pohon sakura yang dibawanya dari Kyoto. Pohon sakura itu terus tumbuh dan menjadi semakin cantik hingga saat ini. Katanya, pohon sakura itulah yang membuat Kakunodate dijuluki sebagai Little Kyoto dari Tohoku.
Selama festival berlangsung, kamu juga bisa menikmati aneka macam kuliner tradisional dari Kakunodate yang lezat seperti Hinaichi Chicken Oyakodon atau Inaniwa Udon. Kalau ingin makanan yang lebih ringan dan praktis dibawa sambil jalan-jalan, kamu bisa mencoba Hanami Dango yang jadi suguhan manis terfavorit saat musim semi.
Biaya dan lokasi
Kakunodate Cherry Blossom Festival sudah dibuka sejak 15 April lalu dan akan berlangsung hingga 6 Mei mendatang secara gratis! Jadi pastikan jangan sampai terlewat ya~ Untuk sampai ke lokasi berlangsungnya Kakunodate Cherry Blossom Festival, kamu bisa naik Akita Shinkansen dari Stasiun Akita ke Stasiun Kakunodate, dari sana kamu tinggal berjalan kaki sekitar 20 menit.
Sudah siap menikmati keindahan sakura di kota samurai? Jangan lupa cek artikel Japanese Station untuk informasi wisata menarik lainnya ya!
Artikel ini ditulis dari berbagai sumber.