Berita Jepang | Japanesestation.com
eir 1

Foto: Eir Aoi

Setelah sebulan lamanya acara J-Music Lab berlangsung, hari Sabtu & Minggu, 14-15 Desember 2013 merupakan puncak dari acara tersebut. Acara yang berlangsung dari tanggal 15 November sampai 15 Desember 2013 ini secara eksklusif menampilkan musisi-musisi Jepang pada setiap minggunya, mulai dari Kaname Kawabata, AMIAYA, DJ Kazu, moumoon, Dempagumi, TarO&JirO dan Eir Aoi.

Puncak acara J-Music Lab kali ini diisi oleh penyanyi Anisong yang terkenal dengan Opening Song anime Sword Art Online - "INNOCENCE", siapa lagi kalau bukan Eir Aoi. Eir Aoi yang akrab dipanggil Eiru/Ruru oleh para fans nya sukses mengguncang lantai 5 mall f(x). Kehadirannya sangat ditunggu-tunggu oleh para fans, buktinya tiket pada kedua jam pertunjukan habis terjual/sold out. Bahkan Eir Aoi tampil kembali pada hari Minggu demi para fans yang tidak sempat nonton atau kehabisan tiket pertunjukan pada hari sebelumnya, meski hanya membawakan 2 lagu saja, lagu pertama adalah "GLORIA" yang merupakan cover dari lagu YUI dan lagu kedua adalah "INNOCENCE".

DHYTA

Foto: Dhyta

Selain Eir Aoi, para performer lokal turut memeriahkan acara J-Music Lab minggu ini, diantaranya adalah Akairo band, IWI - Ikei With Insomniacs, Dhyta, dan juga para model dari Olive des Olive yang melakukan fashion show.

IWI

Foto: Ikei With Insomniacs

Pada show pertama diawali dengan "Overture" dan "Avalon Blue", Eir Aoi menampilkan performance yang sangat enerjik dengan menggunakan outfit biru yang menjadi ciri khas nya. Para fans pun menyambut dengan chant yang sangat meriah. Setelah itu dilanjutkan dengan lagu "AURORA", yang menjadi Opening Song dari anime Mobile Suit Gundam AGE. Lagu berikutnya adalah "Senkou Zenya" dari album BLAU dan "MEMORIA" yang merupakan lagu debutnya, sekaligus menjadi Ending Song dari anime Fate/Zero. "Sanbika" dan "Sirius" yang dibawakan setelahnya merupakan lagu dari anime Kill la Kill. Pada penghujung acara, lagu "Cobalt Sky" dan "INNOCENCE" tak lupa dibawakan oleh Eir Aoi. Tak lama setelah lagu terakhir usai, para fans meneriakkan encore, dan Eir Aoi kembali ke atas panggung dengan membawakan lagu "Satellite".

Tim Liputan Japanese Station mendapat kesempatan untuk interview Eir Aoi secara eksklusif lho! Berikut ini adalah hasil ngobrol-ngobrol kita dengan Eir Aoi.

eir 2

Q: Selamat datang kembali di Indonesia~ Gimana nih kesan-kesannya setelah datang lagi ke Jakarta dan tampil untuk yang kedua kalinya di depan para fans di Indonesia?

A: Saya senang sekali! Pada kesempatan kali ini saya mencoba bermacam-macam makanan pedas~ sebelumnya saya mencoba nasi goreng, lalu hari ini saya makan mie bakso dan cabe rawit. Ternyata cabe rawit pedas sekali ya! Oiya, udara di Indonesia relatif lebih hangat jika dibandingkan dengan udara di Jepang sekarang yang dingin karena sedang musim salju/winter. Fans di Indonesia juga sangat ramah dan menyambut saya dengan hangat. Saya suka sekali Indonesia dan saya pasti akan datang lagi ke Indonesia!

Q: Lagu-lagu anda bagus-bagus dan sangat earcatchy ya~ apakah lagu-lagu tersebut ditulis sendiri semuanya oleh anda?

A: Untuk beberapa lagu seperti MEMORIA, AURORA dan INNOCENCE, saya ikut menulis beberapa part lirik lagunya. Tapi untuk kebanyakan coupling song saya sendiri yang menulis liriknya. Saya juga menulis lirik untuk lagu terbaru saya yang berjudul "Niji no Oto" yang nanti akan menjadi OST dari anime Sword Art Online: Extra Edition.

Q: Selain anime SAO: Extra Edition, kira-kira anda ingin mengisi soundtrack dari anime apa lagi nih di tahun 2014 mendatang?

A: Saya suka sekali anime Shingeki no Kyojin! Mudah-mudahan saya bisa berkesempatan untuk mengisi soundtrack anime tersebut~

Q: Denger-denger tahun 2014 nanti anda mau mengadakan tour di Jepang, apakah ada rencana untuk mengadakan tour di Asia? atau bahkan di Indonesia?

A: Betul sekali~ Untuk tour saya belum ada rencana tour di luar Jepang. Namun saya sangat ingin tampil lagi di Indonesia, dan bertemu lagi dengan para fans di Indonesia.

Q: Di cover single dan PV debut anda dulu, anda menyanyikan lagu dengan menggunakan kain yang menutupi mulut, adakah maksud tersendiri dari hal tersebut?

A: Waktu saya debut dulu mempromosikan lagu MEMORIA, saya ingin menampilkan konsep image yang misterius pada diri saya. Tapi karena kalau mulut saya ditutupi terus, saya tidak bisa bernyanyi secara live, jadinya konsep misterius tersebut tidak dilanjutkan~

    eir 3

Photography: Ilham