Berita Jepang | Japanesestation.com

Teman-teman penggemar shojo manga dan anime pasti gak asing lagi kan dengan Fruits Basket? Nah, di versi remake-nya, anime Fruits Basket ini memiliki lagu opening berjudul “Chime” yang dinyanyikan penyanyi Ai Otsuka. Dan kini, AmPm, duo produser musik asal Jepang dengan ciri khas topengnya ini baru saja merilis remix dari Chime berikut video musik terbarunya!

Mau lihat Chime versi AmPm remix? Intip video di bawah ini!

Video musik yang mengiringi remix tersebut menampilkan motif yang didasarkan dari kisah 'The Ugly Duckling' yang diharapkan menjadi ‘theme song” bagi orang-orang yang kurang percaya diri agar mereka dapat menjadi diri sendiri dan mendorong mereka memulai awal baru di dalam hidupnya.

Versi original lagu 'Chime' menjadi lagu opening di pertengahan season 1 anime TV 'Fruits Basket' pada tahun 2019. Anime tersebut dapat menciptakan basis penggemar yang kuat di luar negeri dengan cepat, dan karena di saat yang sama AmPm juga berkembang pesat di seluruh dunia, harapannya remix baru dari 'Chime' juga dapat membawa kesan yang sama pada para penggemar.

chime fruits basket ampm japanesestation.com
Cover jacket "Chime" (AmPm Remix) - (dok.Avex)

Lagu “Chime” ini adalah lagu ketiga dari serangkaian remix lagu milik Ai Otsuka yang telah dirilis setiap bulan sejak Agustus lalu, sehingga memungkinkannya untuk berkolaborasi dengan produser musik dan pembuat lagu dari berbagai genre. Rilis pertama dalam seri ini adalah 'PEACH (Tomggg Remix)', menampilkan produser elektro-pop yang sedang naik daun Tomggg; diikuti oleh 'Kingyo Hanabi (ANIMAL HACK Remix)' dengan duo ANIMAL HACK yang terdiri dari MASAtO dan YUtA. Setiap kolaborasi mempertahankan pesona lagu-lagu original Otsuka sambil menanamkan pendekatan baru sehingga mendapatkan pujian dari banyak penggemar.

chime fruits basket ampm japanesestation.com
Ai Otsuka (dok. Avex)

Kembali ke AmPm, ternyata mereka memberikan komentarnya lho terkait lagu Chime! Kira-kira apa ya? Ternyata begini komentar mereka:

“Dari semua lagu yang kami kerjakan sejauh ini, ini yang paling sulit untuk di-remix. Energi kinetik dari lagu asli dan suara nyanyian Ai Otsuka yang tulus membuat kami bertanya-tanya, 'Adakah yang perlu kami ubah di sini? Apakah ini sudah sempurna? '

“Ini adalah lagu opening kedua dari season 1 anime TV Fruits Basket, tapi remix kami membuatnya lebih terdengar seperti lagu ending. Jika lagu asli 'Chime' muncul di awal, maka remix ini adalah 'Chime' yang muncul di bagian akhir. Kami harap kalian akan mendengar lagu ini sebagai 'Chime' yang menghubungkan akhir hari ini dengan besok. Walaupun didasarkan pada lagu yang sama, kami yakin remix kami mengubah cara pandang liriknya, jadi kami harap kalian dapat mendengarkan dan membandingkannya dengan aslinya - dan bahkan mungkin menemukan apresiasi baru untuk konsep remix!”

Nah, selain “Chime” tentu AmPm punya banyak lagu lain yang gak kalah kerennya. Jika ingin berkenalan dengan lagu-lagu mereka yang lain, subscribe saja channel resmi mereka dan jangan lupa kunjungi situs resmi serta follow akun Twitter, Instagram, dan Facebook AmPm ya!

Sumber: press release Avex