Untuk kalian yang baru saja mengenal Pokemon melalui Pokemon Go, pernahkah bertanya-tanya apa arti di balik nama-nama Pokemon tersebut? Sedangkan untuk kalian yang veteran, sudahkah kalian mengerti semuanya? Berikut adalah referensi tersembunyi mengenai inspirasi aneh nama-nama Pokemon di bawah ini:
Pidgeotto
Semua mungkin paham bila setengah namanya diambil dari Pidgeon, atau burung dara. Namun akhiran otto diambil dari bahasa Italia untuk 18. Angka 18 adalah level di mana Pidgey bisa mulai berevolusi menjadi Pidgeotto.
Ekans/Arbok
Pokemon tipe racun ini memiliki nama yang unik dengan cara dibalik, yaitu snake. Sedangkan arbok adalah kobra, salah satu tipe ular yang cukup berbisa.
Pikachu
Si maskot menggemaskan ini mendapat nama dari kombinasi kata-kata Jepang. Pikapika adalah bunyi dari sesuatu bersinar. Sedangkan chuchu adalah bunyi tikus mengerat.
Clefairy
Kata Clef dari bahasa perancis yang artinya kunci musik. Mengerti sekarang kenapa dia suka bernyanyi?
Vulpix
Rubah cantik ini mendapat namanya dari kombinasi kata latin rubah yaitu Vulpes dan six yang berarti enam, enam ekor.
Zubat
Si penghuni gua ini mendapat namanya dari onomatopoeia Jepang, Zubatto, yang berarti suara saat sesuatu tajam menusuk sesuatu. Cukup mirip bukan?
Poliwag
Di Inggris abad pertengahan, kecebong bisa dipanggil Pollywiggles, di mana poll berarti kepala. Di abad 15 berubah menjadi pollywag dan inilah inspirasi nama Poliwag.
Abra / Kadabra / Alakazam
Di versi Inggris, ketiga trio ini adalah nama dari kata-kata yang kerap diucapkan para pesulap. Namun di Jepang mereka disebut Casey (nama cenayang Edgar Cayce), Yungerer (Uri Gellar) dan Foodin yang bisa mengarah ke ilusionis Harry Houdini. Menarik bukan?
Ponyta
Kuda poni api ini mendapat nama dari bahasa latin Bonita yang berarti kebaikan.
Farfetch'd
Inilah nama yang paling sulit untuk dikaitkan namun secara logika Fartech'd melekat pada istilah Kamonegi di Jepang. Kamo berarti bebek dan Negi yang berarti daun bawang. Sejalan dengan peribahasa "Bebek yang membawa daun bawang" yang menjelaskan keadaan tidak biasa atau dalam kata lain, far-fetched (tidak umum).
Hitmonlee & Hitmonchan
Nama kedua Pokemon ini mengacu kepada bintang film ternama yang menggunakan bela diri; Bruce Lee dan Jackie Chan. Sedangkan nama versi Jepang mereka yaitu Sawamular dan Ebiwalar. Sawamular mengacu kepada atlet kickboxer Tadashi Sawamura sementara Ebiwalar mengacu ke petinju kelas dunia Hirouki Ebihara.
Lapras
Lapras bisa dibuat dari gabungan kata Laplace dari matematikawan Pierre-Simon Laplace yang menulis buku laut dan gelombang. Banyak yang berpendapat ini seharusnya la place, bahasa Perancis untuk tempat duduk di mana kemampuan Pokemon ini membawa penumpang di bagian belakang.
Kabuto/Kabutops
Duo Pokemon fosil ini diambil dari kata Jepang Kabutogani yang berarti belangkas. Kabuto juga bisa disambungkan ke istilah mengacu tipe helm tradisional untuk samurai.
Articuno/ Zapdos / Moltres
Tiga burung legendaris ini adalah Pokemon generasi pertama yang mengambil dasar elemen. Artic untuk es, Zap untuk listrik dan Molten untuk api. Sedangkan sisanya diambil dari kata Spanyol untuk satu, dua dan tiga yaitu uno, dos, tres!
Tidak perlu belajar hebat jadi ahli nama untuk mengetahui nama mereka bukan? Berapa yang sudah kalian pahami?