Berita Jepang | Japanesestation.com
Sekolah di Jepang menarik minat para pelajarnya dengan seragam bergaya manga
photo: Margaret

Biasanya yang terjadi itu adalah sebaliknya. Para mangaka mengambil inspirasi dari seragam yang sesungguhnya atau menggambar berbagai seragam fantasi yang mereka ingin mereka kenakan. Tapi tidak kali ini. Mangaka bernama Zakuri Sato, yang dikenal atas Otona Pink dan Taihen Yoku Dekimashita, merancang seragam ini, yang mungkin terlihat normal untuk suatu anime, tapi seragam sungguhan tidak selalu bergaya atau lucu seperti ini. Beberapa sekolah memiliki seragam yang mengerikan! Sekolah lainnya memiliki seragam yang para pelajarnya bangga memakainya. Seragam ini dibuat berdasarkan pada para karakter yang muncul dalam manga karya Sato, Taihen Yoku Dekimashita.

Sekolah di Jepang menarik minat para pelajarnya dengan seragam bergaya manga
Photo: Kyoto City

Menurut The Kyoto Shimbun dan Sankei, ada suatu alasan untuk kolaborasi manga ini. Pada bulan April 2016, dua sekolah, yaitu Rakuyo Technical High School dan Fushimi Technical High School, berintegrasi ke dalam satu lembaga. Di Jepang, sekolah teknik memiliki citra maskulin yang kuat. Kota Kyoto berharap untuk mengubah hal itu dan dapat terlihat menarik bagi para pelajar perempuan. Ya, ketika memutuskan di SMA mana seseorang akan bersekolah, seragam sekolah -bersama dengan faktor akademik- berpengaruh bagi banyak pelajar.

Sekolah di Jepang menarik minat para pelajarnya dengan seragam bergaya manga
Photo: hippibi130

"Saya sangat senang melihat seragam yang para karakter pakai dibuat menjadi nyata," kata Sato, seorang warga Kyoto. Ia menambahkan, "Saya ingin agar lebih mudah bagi para pelajar perempuan untuk belajar di sini dengan seragam yang disebut sebagai seragam manga ini."